45. Rencana Induk Penelitian (RIP) Flipbook PDF

45. Rencana Induk Penelitian (RIP)

83 downloads 99 Views 643KB Size

Story Transcript

RENCANA INDUK PENGEMBANGAN (RIP) PENELITIAN DAN PENGABDIAN FE-UNR 2018-2022

SAMPUL

RENCANA INDUK PENGEMBANGAN PENELITIAN DAN PENGABDIAN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NGURAH RAI 2018 – 2020

FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NGURAH RAI DENPASAR 2018

i

SURAT KEPUTUSAN DEKAN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NGURAH RAI No: 245 / SK / FE-UNR/III/2018

TENTANG RENCANA INDUK PENGEMBANGAN PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NGURAH RAI

DEKAN FAKULTAS EKONOMI

Menimbang

: 1. Bahwa guna meningkatkan kualitas penelitian dan pengabdian dipandang perlu untuk dibuatkan peta jalan penelitian dan pengabdian guna memayungi proses dan pelaksanaan penenelitian dan pengabdian di lingkungan Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai. 2. Bahwa berkenaan dengan hal tersebut diatas, perlu diatur dengan menetapkan dalam Surat Keputusan Dekan.

Mengingat

: 1. Undang – Undang No. 2 Tahun 1989 tentang sistem Pendidikan nasional lembaran negara tahun 1989 No. 5, Tambahan lembaran Negara Nommor 3390 jo. Undang – Undang No. 20 Tahun 2003. 2. Undang – Undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen berkewajiban melaksanakan Pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat 3. Undang – Undang No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi 4. Rencana Induk Riset Nasional Tahun 2017-2045 5. Renstra Universitas Ngurah Rai

ii

6. Surat Keputusan Rektor No. 109/UNR/IV/2014 tentang Rencana Induk Penelitian Universitas Ngurah Rai 7. Renstra Fakultas Ekonomi 2018 – 2022

Memperhatikan

: 1. Hasil evaluasi pelaksanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai.

MEMUTUSKAN Menetapkan

:

Kesatu

: Menetapkan dan memberlakukan Rencana Induk Pengembangan Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Fakultas Ekonomi UNR 2018 – 2022 (sebagaimana terlampir).

Kedua

: RIP Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat ini berlaku bagi seluruh sivitas akademika dilingkungan Fakultas Ekonomi UNR.

Ketiga

: Jika ternyata di kemudian hari terdapat kekeliruan dan/atau belum termuatnya hal – hal lain dalam Surat Keputusan ini, maka akandiadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Keempat

: Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan

Ditetapkan di : D E N P A S A R Pada Tanggal : 28 Maret 2018 Fakultas Ekonomi UNR DEKAN

Dr. Ade Maharini Adiandari, S.Sos.,MM.,CFP

iii

KATA PENGANTAR Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan rahmat, karunia, serta taufik dan hidayat-NYA kami dapat menyelesaikan penyusunan dari Rencana Induk Pengembangan Penelitian dan Pengabdian Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai Denpasar ini. Kami sangat berharap RIP Penelitian dan Pengabdian ini dapat berguna dalam rangka menambah wawasan serta pengetahuan kita mengenai penelitian dan pengabdian di lingkungan Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai. RIP Penelitian dan Pengabdian ini juga diharapkan mampu memberikan payung hukum serta peta jalan yang jelas bagi seluruh civitas akademika Fakultas Ekonomi UNR baik itu Dosen dan Mahasiswa dalam melakukan Dwi Dharma Perguruan Tinggi yaitu Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. Oleh sebab itu, kami berharap adanya kritik, saran dan usulan demi perbaikan Rencana Induk Pengembangan Penelitian dan Pengabdian Fakultas Ekonomi UNR yang kami buat dimasa yang akan datang. RIP ini akan terus kami lakukan evaluasi dan perbaikan guna penyempurnaan dari proses serta mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan serta perkembangan teknologi. Akhir kata kami ucapkan terimakasih banyak kepada semua pihak yang terlah berkontribusi dalam penyelesaian RIP Penelitian dan Pengabdian Fakultas Ekonomi UNR ini, terimakasih kepada Rektor Universitas Ngurah Rai, Ketua LPPM UNR, ketua BPM UNR serta seluruh pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu. Semoga RIP Penelitian dan Pengabdian ini dapat dipahami bagi semua pihak. Sekiranya apa yang telah disusun ini dapat berguna bagi institusi Fakultas Ekonomi UNR dan bagi Universitas serta masyarakat luas pada umumnya. Tidak lupa kami mohon maaf apabila terdapat kesalahan kata – kata yang kurang berkenan dalam penulisan dan proses pembuatan RIP ini sekaligus kami mohon kritik dan saran yang membangun guna perbaikan berkelanjutan kedepannya.

Denpasar, Maret 2018.

iv

DAFTAR ISI

SAMPUL .................................................................................................................................................... i SURAT KEPUTUSAN ............................................................................................................................. ii KATA PENGANTAR...............................................................................................................................iv DAFTAR ISI ............................................................................................................................................. v BAB I ......................................................................................................................................................... 1 PENDAHULUAN ..................................................................................................................................... 1 1.1

Latar Belakang .......................................................................................................................... 1

1.2

Garis Besar Rencana dan Roadmap Penelitian dan Pengabdian Unggulan ......................... 3

1.3

Dasar/Dokumen Penyusunan Rencana Induk Penelitian dan Pengabdian ........................... 3

BAB II ........................................................................................................................................................ 5 LANDASAN PENGEMBANGAN PRODI MANAJEMEN .................................................................. 5 2.1

Visi – Misi dan Tujuan Fakultas Ekonomi UNR..................................................................... 5

2.2

Visi, Misi Dan Tujuan Program Studi Management .............................................................. 6

2.3

Tugas Pokok Bidang Penelitian FE UNR ................................................................................ 7

2.4

Tugas Pokok Bidang Pengabdian Masyarakat FE UNR ........................................................ 7

2.5

Potensi dalam bidang SDM ....................................................................................................... 8

2.6

Potensi dalam bidang sarana, prasarana dan organisasi manajemen ................................... 8

2.7

Analisis SWOT penelitian dan pengabdian FE UNR.............................................................. 9

BAB III .................................................................................................................................................... 12 GARIS – GARIS BESAR RIP PENELITIAN DAN PENGABDIAN FE UNR 2018-2022 ............... 12 3.1

Sasaran Pengembangan RIP................................................................................................... 12 3.1.1 Inkubasi kelompok payung peneliti dan pengabdian masyarakat .............................. 12 3.1.2 Penguatan kemampuan dalam memenangkan hibah kompetitif daalam negeri ....... 13 3.1.3 Peningkatan jumlah publikasi ilmiah pada jurnal nasional terakreditasi dan jurnal international bereputasi................................................................................................... 14 3.1.4 Peningkatan partisipasi dosen dan mahasiswa dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. ......................................................................................................... 14

v

3.2

Rancangan umum RIP pada Tingkat FE UNR ..................................................................... 15

BAB IV .................................................................................................................................................... 19 TOPIK RISET, INDIKATOR DAN STRATEGI PENCAPAIAN INDIKATOR ............................. 19 4.1

Riset Unggulan Fakultas Ekonomi UNR ............................................................................... 19

4.2

Permasalahan Pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah ........................................ 21

4.3

Perlindungan pola hidup dan peningkatan kesejahteraan institusi dan anggota UMKM . 22

4.4

Pemanfaatan teknologi tepat guna ......................................................................................... 23

4.5

Pengelolaan bisnis yang berkelanjutan .................................................................................. 23

4.6

Topik Penelitian dan Pengabdian Unggulan FE UNR 2018 – 2022 ..................................... 24

4.7

Indikator Pencapaian Kinerja ................................................................................................ 25

4.8

Strategi Pencapaian Kinerja ................................................................................................... 26

BAB V ...................................................................................................................................................... 28 PENUTUP ............................................................................................................................................... 28

vi

BAB I PENDAHULUAN 1.1

Latar Belakang Undang – Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 20

mengamanahkan, Perguruan tinggi berkewajiban menyelenggarakan kegiatan penelitian disamping melaksanakan Pendidikan. Sejalan dengan kewajiban tersebut, Undang – Undang No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi Pasal 45 menegaskan bahwa penelitian diperguruan tinggi diarahkan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan daya saing bangsa. Mengacu pada Rencana Induk Riset Nasional Tahun 2017-2045, RIRN ini disusun untuk menyelaraskan kebutuhan riset jangka panjang dengan arah pembangunan nasional terkait ilmu pengetahuan dan teknologi. RIRN menjadi penting karena pembangunan nasional membutuhkan perencanaan sektoral untuk mengintegrasikan langkah-langkah yang terpadu dan terintegrasi, khususnya antar Kementerian/Lembaga, untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas pelaksanaannya. Secara khusus, Fakultas Ekonomi UNR memiliki tanggungjawab untuk turut serta menyukseskan program nasional dalam bidang riset tersebut. Dalam RIRN telah secara spesifik dijabarkan bahwa prioritas riset nasional tahun 2017-2019 adalah meliputi; fokus riset pangan – pertanian; fokus riset energi – enegri baru dan terbarukan; fokus riset kesehatan – obat; fokus riset transportasi; fokus riset teknologi informasi dan komunikasi; fokus riset pertahanan dan keamanan; fokus riset material maju; fokus riset kemaritiman; fokus riset kebencanaan dan terakhir fokus riset sosial humaniora – seni budaya – Pendidikan. Secara lebih spesifik lagi, fokus penelitian yang diterapkan pada Fakultas Ekonomi UNR mengacu pada riset prioritas nasional 2017-2019 tersebut adalah berfokus pada fokus riset sosial humaniora – seni budaya – Pendidikan. Agar amanah di atas dapat dilaksanakan denggan biak, pelaksanaan penelitian di Universitas Ngurah Rai diarahkan untuk mencapai tujuan dan standar tertentu sesuai dengan standar nasional Pendidikan tinggi bidang penelitian serta renstra Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai. RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

1

Secara umum tujuan penelitian pada Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai adalah: a) menghasilkan penelitian yang sesuai dengan perioritas nasional; b) menjamin pengembangan penelitian unttulan spesifik berdasarkan keunggulan komparratif dan kompetitif yang dimiliki FE UNR; c) mencapai dan meningkatkan mutu sesuai target dan relevansi hasil penelitian bagi masyarakat; dan d) menghasilkan penelitian yang berguna bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui bidang ilmu manajemen. Agar pengelola penelitian yang dilakukan memenuhi arahan kebijakan dalam pengelolaan penelitian institusi dalam jangka waktu tertentu, maka kegiatan penelitian dilakukan mengacu pada Rencana Induk Pengembangan (RIP) Penelitian dan Pengabdian yang disusun berdasarkan visi Fakultas Ekonomi UNR. Karena itu RIP Fakultas Ekonomi UNR adalah merupakan arahan kebijakan pengelolaan penelitian di Fakultas Ekonomi UNR dalam kurun waktu lima tahun (20182022). Rencana induk penelitian Fakultas Ekonomi UNR dibuat untuk dapat memberikan arah terhadap penelitian, baik penelitian mandiri, kelompok, maupun yang dilakukan secara lembaga dan melibatkan multi konsentrasi baik itu bidang keuangan, sumber daya manusia, pemasaran maupun operasional. Selain itu RIP ini diharapkan mampu mensinergikan penelitian-penelitian pada program studi manajemen agar terjadi keterkaitan, relevansi dan kesinambungan dalam dimensi waktu dan permasalahan dibidang manajemen yang relevan dengan kebutuhan masyarakat. Pada dasarnya penyusunan RIP merupakan salah satu instrument FE UNR untuk mencapai visi dan misi yang telah ditentukan. Berkenaan dengan pada saat ini Fakutlas Ekonomi UNR hanya memiliki 1 Program Studi yaitu Prodi Management, maka beban pelaksanaan visi misi Fakultas Ekonomi khususnya dalam bidang penelitian dan pengabdian melalui RIP ini dibebankan sepenuhnya kepada Prodi Management dengan tetap menjaga fleksiblelitas dari RIP FE UNR ini agar mampu memayungi jalannya penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dan tetap mengikuti perkembangan jaman dan perkembangan Fakultas Ekonomi kedepannya yaitu misalnya dalam bentuk pengembangan Program Studi baru di bawah FE UNR dan perkembangan IPTEKS yang sangat dinamis.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

2

1.2

Garis Besar Rencana dan Roadmap Penelitian dan Pengabdian Unggulan Dalam rangka pencapaian visi midi dan tujuan lembaga, telah ditetapkan payung penelitian

dan pengabdian unggulan Fakultas Ekonomi UNR yaitu “Pembangunan Bali Berwawasan Kebudayaan Dalam Bidang Ekonomi dan Bisnis, serta Pemberdayaan UMKM untuk Ekonomi yang berkelanjutan berbasis Tri Hita Karana”. Penetapan payung penelitian unggulan ini mengacu pada RIRN 2017-2045 dan RIP Universitas Ngurah Rai yang telah dirancang oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) yang telah dituangkan dalam Surat Keputusan Rektor No. 109/UNR/IV/2014 Tentang Rencana Induk Penelitian Universitas Ngurah Rai Tanggal 28 April 2014. Dalam implementasinya, payung penelitian unggulan FE UNR kemudian dirumuskan tema penelitian unggulan program studi manajemen FE UNR adalah; 1. Ketahanan dan keamanan ekonomi melalui UMKM 2. Pembangunan Sumber Daya Manusia dan daya saing bangsa 3. Pengentasan kemiskinan 4. Keberlangsungan Bisnis 5. Pengembangan jiwa kewirausahaan mandiri 6. Pengembangan IPTEKS 7. Literasi Keuangan 8. Perilaku konsumen berbasis digital 9. Pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah melalui pendekatan manajemen keuangan, pemasaran, sumberdaya manusia dan operasional. 10. Pemberdayaan ekonomi kreatif berbasis kearifan lokal dan pariwisata berlandaskan atas asas Tri Hita Karana 1.3

Dasar/Dokumen Penyusunan Rencana Induk Penelitian dan Pengabdian Penyusunan RIP FE UNR telah mentaati dan mengikuti pedoman dan kaidah – kaidah serta

segala peraturan terkait diatasnya. Ketentuan – ketentuan tersebut menjadi dasar dan acuan dalam merumuskan Rencana Induk Penelitian Program Studi Manajemen FEB UNR. Adanya payung hukum yang jelas memberikan kepastian dan arah penelitian yang tepat bagi Program Studi RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

3

Management FEB UNR guna mencapai Visi Misi dan Tujuan lembaga. Adapun dasar penyusunan RIP Program Studi Management FEB UNR adalah; 1. Undang – Undang No. 20 Tahun 2003 tentang sistem Pendidikan nasional, pasal 20 yang berbunyi; “Perguruan Tinggi Wajib Menyelenggarakan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada masyarakat”. 2. Undang – Undang No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen berkewajiban melaksanakan Pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. 3. Undang – Undang No. 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi Pasal 45 Penelitian di perguruan tinggi diarahkan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan daya saing bangsa. Penelitian tersebut dilaksanakan berdasarkan jalur kompetensi dan kompetisi. Pasal 46, ayat 1. Hasil penelitian bermanfaat untuk (a) pengayaan ilmu pengetahuan dan teknologi pembelajaran, (b) peningkatan mutu perguruan tinggi, dan kemajuan peradaban bangsa, (c) peningkatan kemandirian, kemajuan dan daya saing bangsa, (d) penemuhan kebutuhan strategis pembangunan nasional, dan (e) perubahan masyarakat menjadi masyarakat berbasis pengetahuan. Ayat 2. Hasil penelitian wajib disebarluaskan dengan cara diseminarkan, dipubliaksikan, dan/atau dipatenkan oleh perguruan tinggi, kecuali hasil penelitian yang bersifat rahasia, mengganggu, dan/atau membahayakan kepentingan umum; 4. Rencana Induk Riset Nasional (RIRN) Tahun 2017-2045 tanggal 28 Februari 2017 yang disusun untuk menyelaraskan kebutuhan riset jangka panjang dengan arah pembangunan nasional terkait ilmu pengetahuan dan teknologi. RIRN menjadi penting karena pembangunan nasional membutuhkan perencanaan sektoral untuk mengintegrasikan langkah-langkah yang terpadu dan terintegrasi, khususnya antar Kementerian/Lembaga, untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas pelaksanaannya. 5. Surat Keputusan Rektor No. 109/UNR/IV/2014 tentang Rencana Induk Penelitian Universitas Ngurah Rai tanggal 28 April 2014. Pada ketentuan ini telah dirancang roadmap penelitian ditingkat Universitas secara menyeluruh dan menjadi acuan utama dalam menyusun dan mengembangkan Rencana Induk Penelitian pada tiap – tiap Fakultas termasuk pada Program Studi Management Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai. RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

4

BAB II LANDASAN PENGEMBANGAN PRODI MANAJEMEN Visi – Misi dan Tujuan Fakultas Ekonomi UNR

2.1

Visi Menjadi unit pengelola program studi yang unggul dengan reputasi Internasional yang mampu menghasilkan lulusan di bidang ekonomi dan bisnis yang bermutu, terampil dan berjiwa wirausaha dengan berlandaskan falsafah Tri Hita Karana. Misi 1. Menyelenggarakan program pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan kualitas unggul yang mendorong dan menumbuh kembangkan jiwa kewirausahaan berlandaskan prinsip profesional, terampil dalam ekonomi dan bisnis dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Tri Hita Karana. 2. Menyelenggarakan Pendidikan dan Pelatihan ilmu pengetahuan terapan dan menjalin kemitraan dengan lembaga pemerintah dan swasta serta masyarakat industri dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Tri Hita Karana. 3. Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berlandaskan pada teknologi tepat guna dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Tri Hita Karana. Tujuan 1. Menghasilkan lulusan yang berjiwa wirausaha dan berwawasan bertaraf Nasional dan Internasional 2. Menemukan dan mengembangkan ilmu pengetahuan (disiplin) ekonomi dan model kewirausahaan berbasis nilai lokal dan universal. 3. Menemukan dan mengembangkan sistem dan teknik pembelajaran inovatif ekonomi dan bisnis. 4. Memberikan kepada masyarakat melalui pendidikan, pelatihan, pendampingan, dan konsultasi. RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

5

2.2

Visi, Misi Dan Tujuan Program Studi Management

Visi Menjadi Program Studi yang memiliki reputasi internasional di bidang manajemen bisnis yang mampu menghasilkan lulusan yang bermutu, terampil dan berjiwa wirausaha dengan berlandaskan falsafah Tri Hita Karana. Misi 1. Menyelenggarakan program pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan kualitas unggul yang mendorong dan menumbuh kembangkan jiwa kewirausahaan berlandaskan prinsip profesional, terampil dalam bidang manajemen bisnis dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Tri Hita Karana. 2. Mendorong pengembangan ilmu manajemen yang mampu berkontribusi kepada para pemangku kepentingan (stakeholder) dalam bentuk pembaharuan ilmu manajemen bisnis yang berbasis kompetensi dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Tri Hita Karana. 3. Meningkatkan peran program Studi Manajemen melalui rangkaian karya-karya kreatif dan inovatif di bidang manajemen bisnis melalui program kemitraan dengan berbagai pihak sehingga dapat lebih memberikan manfaat nyata bagi masyarakat serta lingkungannya dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Tri Hita Karana. Tujuan 1. Menghasilkan lulusan yang berjiwa kreatif, mandiri yang didukung oleh sikap integritas serta kepribadian tinggi. 2. Menghasilkan penelitian yang dapat memperkaya ilmu pengetahuan khususnya di bidang manajemen bisnis yang dapat memberikan manfaat pada pembangunan masyarakat. 3. Melakukan pengabdian pada masyarakat dalam bentuk pendampingan, pelatihan, pembinaan dan pemberdayaan dalam rangka menumbuhkan jiwa kreatif, kemandirian dan meningkatkan kemampuan serta peran serta masyarakat dalam pembangunan.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

6

2.3

Tugas Pokok Bidang Penelitian FE UNR 1. Merencanakan dan mengarahkan penelitian yang berwawasan global dan bermanfaat bagi kesejahteraan umat manusia yang pelaksanaannya dapat dilakukan secara perorangan, kelompok ataupun kelembagaan untuk meningkatkan citra Program Studi FE UNR. 2. Mengembangkan kegiatan penelitian kompetitif yang bersinergi dengan industry, institusi penelitian serta pemerintah pusat dan daerah. 3. Mengembangkan sistem penghargaan yang memadai bagi segenap sivitas akademika untuk mendorong berfungsi penuh sebagai penelitian yang kondusif. 4. Merumuskan sistem yang memberi peluang bagi peneliti berprestasi tinggi untuk berfungsi penuh sebagai peneliti Program Studi Managemen FE UNR 5. Mendorong pengembangan peneliti yang bermanfaat, mudah diakses oleh segenap sivitas akademika dan masyarakat pengguna. 6. Meningkatkan keterlibatan mahasiswa dalam semua kegiatan penelitian sebagai pemenuhan persyaratan akademik, sarana pembelajaran, aktualisasi kompetensi bidang keilmuan an pengembangan pribadi. 7. Penelitian diarahkan untuk kemajuan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni, perolehan hak paten, pengembangan industry, penyelesaian masalah-masalah public dan pengembangan budaya bangsa, pengembangan hasil karya yang dapat dimanfaatkan oleh masryarakat secara aktif dengan memperhatikan ketersediaan sumber daya alam dan kelestarian lingkungan berlandaskan atas asas Tri Hita Karana. 8. Mendorong pemberdayaan dan memfasilitasi peneliti untuk mempublikasikan hasil penelitian baik dalam jurnal nasional terakreditasi, jurnal international serta jurnal international bereputasi.

2.4

Tugas Pokok Bidang Pengabdian Masyarakat FE UNR 1. Menyebarluaskan dan menindaklanjuti hasil – hasil penelitian kepada masyarakat lewat inovasi ilmu pengetahuan, teknologi dan seni terutama teknologi tepat guna untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam bentuk pengabdian yang berkelanjutan.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

7

2. Mengadakan pelayanan kepada masyarakat terutama bidang – bidang yang mempunyai keunggulan kompetitif, sehingga mampu memberdayakan masyarakat secara optimal. 3. Memberikan pelayanan berupa jasa dan konsultasi yang saling menguntungkan kepada masyarakat industry, lembaga pemerintah dan swasta, swadaya masyarakat dan instansi – instansi Pendidikan lainnya guna pengembangan ilmu pengetahuan. 4. Melibatkan dosen dan mahasiswa secara aktif dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat melalui kegiatan khusus dan kuliah kerja nyata guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan pemanfaatan ipteks dan mengedepankan kearifan lokal yang berlandaskan atas asa Tri Hita Karana. 2.5

Potensi dalam bidang SDM Adapun jumlah sumberdaya manusia (SDM) di Program Studi Managemen FE UNR adalah

sebanyak 23 orang dosen dengan kualifikasi bidang ilmu manajemen keuangan 8 orang dosen, ilmu manajemen Sumber Daya Manusia sebanyak 8 orang dosen, ilmu manajemen operasional 4 orang dosen dan ilmu manajemen pemasaran 3 orang dosen. Berdasarkan kualifikasi tersebut, dapat dikualifikasikan kembali sesuai jenjang Pendidikan yaitu dosen bergelar Doktor sebanyak 2 orang dan bergelar magister sebanyak 21 orang. Untuk meningkatkan potensi dalam bidang SDM, FE UNR telah merancang perekrutan dosen baru guna memenuhi ratio serta kebutuhan dosen, serta memberikan subsidi dana Pendidikan untuk dosen yang melanjutkan Pendidikan Doktor sehingga potensi SDM FE UNR semakin meningkat dan dapat bersaing. 2.6

Potensi dalam bidang sarana, prasarana dan organisasi manajemen Sebagai pendukung proses penelitian dan pengabdian yang dilaksanakan dilingkungan

Program Studi Management FE UNR telah disediakan sarana dan prasarana pendukung proses penelitian dan pengabdian tersebut. FEB UNR dilengkapi dengan perpustakaan, pusat Bahasa, laboratorium komputer, unit koperasi dan BI Corner. Selain itu sebagai pengembangan potensi dibidang sarpras, FE UNR juga sedang mencoba untuk menjalin kerjasama dengan Bursa Efek Indonesia untuk pengadaan Pojok Bursa dan mejajaki kerjasama dengan HIPMI guna pengembangan Inkubator Bisnis di lingkungan FE UNR. Sebagai penunjang Organisasi manajemen FE UNR dimpimpin langsung oleh Dekan yang bertanggungjawab kepada Rektor

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

8

sebagai pimpinan tertinggi pada institusi Universitas Ngurah Rai. Sebagai pelaksana bidang penelitian dan pengabdian di lingkungan Program Studi Management FE UNR dikoordinir oleh Ketua Program Studi, yang dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan dengan penanggungjawab langsung adalah Dekan FE UNR. Dalam proses perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, pengendalian dan peningkatan juga diawasi secara mutu oleh Gugus Penjaminan Mutu (GPM) yang berada dibawah Dekan dan bertanggungjawab pula pada Badan Penjaminan Mutu UNR. Managerial yang kuat yang dimiliki oleh FE UNR diharapkan mampu memberikan jaminan kualitas proses dari awal sampai akhir penelitian dan pengabdian dengan memperhatikan standar – standar penelitian dan pengabdian yang telah ditetapkan oleh SNDIKTI maupun yang telah ditetapkan oleh Universitas dan juga Fakultas.

2.7

Analisis SWOT penelitian dan pengabdian FE UNR

Kekuatan 1. Visi dan Misi FE UNR memiliki penciri kebudayaan terutama pariwisata budaya 2. Profil lulusan FE UNR salah satunya adalah sebagai peneliti muda sehingga program pengembangan penelitian tidak hanya bagi dosen namun juga difokuskan pada mahasiswa menjadi salah satu perhatian utama dalam program kerja FE UNR 3. Reputasi FE UNR sebagai prodi dengan konsistensi implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi 4. Komitment civitas akademika untuk menjadikan Prodi Management FE UNR sebagai Prodi Unggulan. 5. Prestasi dosen dan mahasiswa dalam memenangkan hibah dan kegiatan kompetitif lain.

Kelemahan 1. Komptensi lulusan yang mampu bersaing dalam pasar kerja lokal, nasional dan internasional belum terindentifikasi. 2. Jumlah buku, jurnal ilmiah nasional dan international berlum mencukupi kebutuhan optimal 3. Payung penelitian dan pengabdian masyarakat FE UNR yang sesuai karakter FE UNR belum memadai 4. Pusat penelitian dan kajian belum berfungsi optimal 5. Program Pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat belum strategis 6. Budaya riset dan pengabdian masyarakat masih lemah 7. Jumlah publikasi pada jurnal nasional terakreditasi dan international masih rendah

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

9

6. Partisipasi mahasiswa dalam pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi 7. Pemberian otonomi dari Yayasan dan Rektor dalam pengelolaan Tri Dharma Perguruan Tinggi 8. Tata Pamong telah tersusun secara efisien, transparan, kredibilitas, akuntabilitas, responsibilitas, dan berkeadilan. 9. Adanya GPM sebagai fungsing pengawasan dan kontrol 10. Pengalaman FE UNR menyelenggarakan Pendidikan strata 1 yang sangat lama 11. FE UNR telah dilengkapi dengan pusat penelitian dan kajian 12. Memiliki jaringan kemitraan lokal dan nasional

8. Jumlah produk Tri Dharma Perguruan Tinggi yang berhasil dipasarkan secara institusional masih rendah 9. Kegiatan pembangkitan pendapatan belum optimal mendukung academic excellence 10. Jaringan kemitraan penelitian nlokal, nasional dan internasional belum kuat dan optimal.

Peluang 1. Era globalisasi membuka peluang bagi FE UNR untuk berkiprah pada tingkat lokal, nasional dan international. 2. Perkembangan industry kreatif berbasis budaya dan pariwisata budaya sangat prospektif untuk FE UNR 3. Meningkatnya kkebutuhan tenaga terdidik dipasar tenaga kerja dommestik dengan kompetensi di berbagai keahlian khususnya ilmu manajemen 4. Membangun jaringan bagi FE UNR untuk meningkatkan kualitas dan akses informasi ilmiah melalui pengembangan teknologi informasi 5. Meningkatnya kebutuhan jasa konsulasi dan kepakaran dibidang manajemen

Ancaman 1. Dampak globasilasi dalam berbagai sektor khususnya Pendidikan yang menuntut kekuatan kompetisi yang tanggu di taraf internasional 2. Meningkatnya persaingan antar perguruan tinggi dalam penerimaan mahasiswa yang berkualitas 3. Menurunnya daya tarik calon mahasiswa terhadap beberapa mata kuliah yang ditawarkan pada prodi manajemen 4. Munculnya program studi sejenis yang menawarkan kemudahan dan kemurahan dibandingkan kompetensi 5. Meningkatnya persaingan memperoleh kesempatan kerja 6. Dampak globalisasi memicu persaingan pasar kerja yang makin

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

10

6. Pengakuan masyarakat dan pemerintah terhadap FE UNR sebagai prodi terkemuka kopertis VIII, baik sebagai penyelenggara Pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat, memantapkan dan menciptakan keluasan kiprah akademik produk dan jasa FE UNR yang lebih besar di masa mendatang

ketat, tingkat lokal , nasional dan internasional.

Dari analisis SWOT menunjukkan bahwa kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat FE UNR memiliki kondisi yang baik untuk menggunakna kekuatan internalnya dan dipergunakan untuk memanfaatkan peluang eksternal, mengatasi kelemahan internal dan menghindari ancaman eksternal, maka strategi yang digunakan adalah: 1. Peningkatan terus menerus kualitas, kuantitas dan loyalitas sumber daya manusia termasuk alokasi waktu untuk penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. 2. Pengembangan sarana prasarana mengikuti bahkan bila memungkinkan mendahului kebutuhan yang ada. 3. Organisasi desentralisasi untuk pusat-pusat kkajian dengan tetap mengedepankan akuntabilitas dan transparansi serta kordinasinya dengan jajaran pimpinan dan lembaga terkait. 4. Perluasan jaringan kerjasama dengan lembaga-lembaga pemerintahan, bisnis, perguruan tinggi baik ditingkat lokal, nasional maupun international. 5. Meningkatkan ekspose pada media massa dalam rangka lebih mengenalkan kegiatan – kegiatan yang ada di FE UNR. 6. Alokasi sumber daya untuk pelaksanaan penelitian dan pengabdian yang elbih besar dengan berpegang pada asas good govermance. 7. Meningkatkan pembentukan kelompok – kelompok peneliti 8. Memberikan subsidi dana penelitian dan publikasi karya ilmiah yang terpublikasi pada jurnal international bereputasi.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

11

BAB III GARIS – GARIS BESAR RIP PENELITIAN DAN PENGABDIAN FE UNR 2018-2022 3.1

Sasaran Pengembangan RIP Rencana induk pengembangan penelitian dan pengabdian FE UNR merupakan penjabaran

dari Rencana induk penelitian Universitas Ngurah Rai yang dituangkan dalam Surat Keputusan Rektor No. 109/UNR/IV/2014 Tentang Rencana Induk Penelitian Universitas Ngurah Rai tanggal 28 April 2014. Selain itu RIP FE UNR ini merupakan pengembangan payung penelitian dan pengabdian kepada masryarakat menuju tercapainya kelompok peneliti dan pengabdian masyarakat yang berkompeten, hasil penelitian dan pengabdian masyarakat yang unggul dan berdaya saing serta jejaring kerjasama internasional yang luas. Sasaran RIP FEB UNR 2018 – 2022 Mengarah pada pengembangan payung penelitian dan pengabdian masyarakat pada periode 2018 – 2022 terdiri atas (a) inkubasi kelompok payung penelitian dan pengabdian masyarakat, (b) penguatan kemampuan dalam memenangkan hibah kompetitif dalam negeri, (c) peningkatan jumlah publikasi ilmiah pada jurnal nasional terakreditasi dan jurnal international bereputasi dan (d) peningkatan partisipasi dosen dan mahasiswa dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. 3.1.1 Inkubasi kelompok payung peneliti dan pengabdian masyarakat Untuk membentuk, menumbuhkan, merawat kelompok peneliti dan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka memfasilitasi setiap penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bergabung dalam kelompok menujutercapainya kelompok – kelompok peneliti dan pengabdian masyarakat yang berkompeten. Pengertian payung dalam konteks ini adalah tema atau topik strategis yang sesuai dengan arah pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi secara nasional, visi dan mmisi yang secara lebih kongkrit telah dituangkan kedalam program renstra FEB UNR. Inkubasi dilaksanakan dengan melibatkan para peneliti dan pengabdian kepada masyarakat yang telah memiliki pengalaman dalam memenangkan hibah kompetensi RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

12

dalam kedua bidang tersebut sebagai inti dari kelompok. Selanjutnya setiap inti mencari plasma (dosen, calon peneliti dan pegabdi masyarakat) dan membentuk kelompok. Setiap kelompok lalu menetapkan satu tema atau topik strategis yang akan menjadi pemikiran, pengkajian dan tindakan dari kelompok tersebut secara berkelanjutan sampai tahun 2022. Pada tahap awal inti bertindak sebagai inspiriator dalam akutalisasi tema dan topik payung, namun secara bertahap hubungan inti-plasma berubah menjadi jaringan kemitraan, kolaborasi dan kerjasama. Pada akhir 2020 diharapkan setiap kelompok payung sudah mengimplementasikan prinsip belajar secara sosial. Payung penelitian dan pengabdian masyarakat di lingkungan FE UNR secara bertahap dikembangkan dengan melibatkan pemangku kepentinganlain, baik yang berskala daerah, nasional, maupun internasional. Inkubasi payung penelitian dan pengabdian masyarakat merupakan kegiatan membentuk dan mengembangkan payung kegiatan dalam bidang penelitian dan payung penngabdian kepada masyarakat. 3.1.2 Penguatan kemampuan dalam memenangkan hibah kompetitif daalam negeri Penguatan kemampuan dalam memenangkanhibah kompetitif dalam negeri dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas, kuantitas dan akses FE UNR dalam memenangkan berbagai hibah kompetensi di Indonesia, baik yang diselenggarakan oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah, BUMN, perusahaan swasta dan lembaga swadaya masyarakat. Pada tahap awal hubungan inti-plasma dalam kelompok payung penelitian dan pengabdian masyarakat digunakan untuk menstimulasi peningkatan kualitas, kuantitas maupun akses hibah penelitian dan pengabdian. Secara bertahap seiring dengan perkembangan payung penelitian dan penggabdian masyarakat, anggota kelompok didorong mengambangkan jejaring kerja untuk memperkuat kemampuan dalam menulis proposal, diseminasi hasil kegiatan, dan penulisan artikel ilmiah. Kualitas meliputi pemetaan bidang – bidang penelitian dan pengabdian yang menjadi prioritas nasional.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

13

3.1.3 Peningkatan jumlah publikasi ilmiah pada jurnal nasional terakreditasi dan jurnal international bereputasi Salah satu bantuk pengakuan atas kualitas penelitian dan pengabdian adalah dengan dilakukan diseminasi atau publikasi pada jurnal nasional terakreditasi atau pada jurnal international bereputasi. Pengembangan kerjasama penelitian dan pengabdian merupakan salah satu langkah yang dilakukan sehingga kualitas penelitian dan pengabdian dapat ditingkatkan. Pelatihan penulisan karya ilmiah dan proposal pengabdian juga perlu dilakukan peningkatan guna penyamaan persepsi dan konsep dalam penulisan karya ilmiah. Pada periode awal inti-plasma dalam kelompok memiliki peran sebagai motor penggerak dalam melakukan publikasi karya ilmiah pada jurnal bereputasi dengan mengusung konsep lead by example atau memimpin dengan memberikan contoh. Inti memberikan contoh kepada plasma sehingga dapat dijadikan role model dalam melakukan publikasi. Apresiasi bagi karya ilmiah yang berhasil terpublikasi pada jurnal bereputasi juga mendapatkan apresiasi berupa diprioritaskan pada kompetisi hibah dan subsidi dana publikasi dari lembaga. 3.1.4 Peningkatan partisipasi dosen dan mahasiswa dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Partisipasi dosen dan mahasiswa dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat merupakan kunci utama bagi keberhasilan pencapaian visi misi dan tujuan lembaga FE UNR. hal itu disebabkan dosen dan mahasiswa alingkungan kampus, maupun pada lingkungan masyarakat. Memformulasikan gagasan untuk mencari solusi terhadap permasalahan dalam kerangka berfikir ilmiah, melalui pengacuan pustaka secara kritis dan kreatif, verifikasi data dan informasi untuk kemudian disosialisasikan dan didesiminasikan dalam bentuk kegiatan seminar. Strategi dalam peningkatan partisipasi dosen dan mahasiswa berpijak pada satu keunggulan lokal di Bali yaitu Padmabuana. Padmabuana adalah peristiwa mekar dan kuncupnya bunga teratai sebagai simbul kelenturan pengelolaan dalam menjalani kesatuan kehidupan di jagat raya ini. Padmabuana terdiri atas padma kuncup (bunga teratai kuncup) dan padma kembang (bunga teratai mekar). Peningkatan partisipasi dosen dan mahasiswa lebih menekankan pada konsep padma RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

14

kuncup yang dicapai melalui integrasi berbagai kegiatan, baik bersifat intrakurikuler, kokurikuler dan ekstrakurikuler kedalam payung penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Konsep Padmabhuana ini merupakan konsep unggulan dan merupakan ciri kekhususan penerapan dan implementasi penelitian dan pengabdian kepada masyarakat pada Universitas Ngurah Rai secara umum dan Fakultas Ekonomi Secara Khusus. Konsep Padma Kuncup merupakan konsep pencapaian suatu strategi dengan integrasi kedalam. Integrasi kedalam dimaksud adalah memaksimalkan potensi – potensi yang ada dalam sebuah institusi baik dalam bentuk sumber daya manusia, lembaga-lembaga, material serta unsur-unsur manajemen lainnya untuk dapat saling bersinergi satu sama lain untuk mencapai tujuan bersama. Sedangkan konsep Padma Kembang adalah integrasi keluar dengan mengedepankan keterbukaan dan transparansi guna menjali kerjasama yang lebih besar dan lebih luas seperti helai daun padma yang mekar sehingga mampu mencapai tujuan bersama.

3.2

Rancangan umum RIP pada Tingkat FE UNR Berdasarkan RIRN 2017 – 2045 yang mengatur tentang Prioritas Riset Nasional (PRN)

2017-2019 dengan fokus penelitian bidang kajian ekonomi dan sumber daya manusia yang menitik beratkan pada riset pada kewirausahaan, koperasi, UMKM, Pendidikan karakter dan berdaya saing, dan seni budaya pendukung pariwisata, serta mengacu pada Rencana Induk Penelitian Universitas Ngurah Rai, bahwa Ekopedagogi adalah sebagai riset unggulan Universitas Ngurah Rai yang dijabarkan menjadi riset unggulan tingkat program pascasarjana dan fakultas. Ekopedagogi merupakan penggabungan antara ilmu ekologi yaitu ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antar mahluk hidup dan lingkungan serta pedagogy yang berarti ilmu Pendidikan. Salah satu tujuan ekopedagogi adalah merealisasikan bentuk budaya yang relevan yang didasarkan pada pengetahuan tentang konsep-konsep normative, seperti; pembangunan berkelanjutan, planetarity dan biophilia (yaitu mencinta semua kehidupan). Oleh karena itu, maka sebagai salah satu bentuk teori kritis Pendidikan, ekopedagogi berkerja pada tingkat meta analisis untuk menawarkan kritik dialektika Pendidikan lingkungan dan Pendidikan untuk pembangunan

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

15

berkelanjutan sebagai bentuk hegemoni wacana Pendidikan yang telah dibuat oleh lembaga negara yang berusaha mengembangkan pedadogi yang relevan untuk mengurangi krisis pemanasan global (global warming). Selain itu, untuk melakukan intervensi strategis atas ekonomi kerakyatan, maka ekopedagogi juga berusaha untuk menghasilkan penyadaran pada konsep pembangunan berkelanjutan. Penjabaran Ekopedagogi dapat dilihat sesuai dengan gambar berikut dibawah ini:

Gambar 3.1. Ekopedagogi sebagai Riset Unggulan UNR Mengacu pada peta jalan penelitian dan pengabdian Universitas yang telah ditetapkan, Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai berfokus pada kewirausahaan berbasis penelitian (research based-entrepreneurship) yang mengarah pada penciptaan, pengembangan model (re-use), dan pedaur-ulangan (re-cycle), sumber daya alam sehingga dapat mendukung terciptanya prinsip ekonomi hijau (green economy). Fokus penelitian ini menjadi motor penggerak tercapainya payung penelitian unggulan FE UNR yaitu Pembangunan Bali Berwawasan Kebudayaan Dalam Bidang Ekonomi dan Bisnis, serta Pemberdayaan UMKM untuk Ekonomi yang berkelanjutan berbasis Tri Hita Karana, dengan mensinergikan dengan penelitian – penelitian unggulan yang telah dijabarkan pada sub bab 1.2 yang pada intinya berisikan tentang penelitian dan pengabdian guna meningkatkan ketahanan dan keamanan ekonomi melalui pemberdayaan usaha mikro kecil

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

16

dan menengah, pembangunan sumber daya manusia dan daya saing bangsa, pengentasan kemiskinan, keberlangsungan bisnis pada masyarakat kecil, pengembangan jiwa kewirausahaan mandiri, pemanfaatan dan pengembangan IPTEKS, pengembangan literasi keuangan, pemberdayaan usaha mikro kecil menengah melalui pendekatan manajemen keuangan, pemasaran, sumber daya manusia dan operasional, pemetaan perilaku konsumen digital dan yang paling utama yang juga menjadi ciri khas penelitian dan pengabdian FE UNR adalah pemberdayaan ekonomi dan bisnis berbasis kearifan lokal Tri Hita Karana yang menekankan pada konsep keTuhanan, Kemanusiaan, dan pelestarian lingkungan. Program studi manajemen yang saat ini menjadi satu-satunya motor penggerak tercapainya visi misi dan tujuan FE UNR memiliki fokus dalam pengembangan penelitian dan pengabdian guna mewujudkan RIP Universitas secara umum dan RIP FE UNR secara khusus. Fokus penelitian dan pengabdian ini antaralain didukung oleh sub bidang Ilmu manajemen keuangan, ilmu manajemen pemasaran, ilmu manajemen sumber daya manusia dan ilmu manajemen operasional. Sinergitas sub bidang ilmu manajemen tersebut diharapkan mampu dikolaborasikan untuk mencapai research unggulan Universitas yaitu ekopedagogi yang menerapkan penelitian berbasis kewirausahaan dan mengedepankan konsep green economy sebagai implementasi dari nilai inti Perguruan Tinggi yaitu Tri Hita Karana. Ilmu manajemen keuangan diharapkan mampu memberikan sumbangsih pengetahuan tentang pengelolaan keuangan yang efektif bagi para pelaku bisnis khususnya usaha mikro kecil dan menengah di dalam masyarakat. Literasi keuangan juga menjadi fokus dalam pengembangan penelitian dan pengabdian dibidang keuangan ini yang diharapkan mampu mengimpelentasikan faktor teknologi dan informasi dalam praktek keuangan secara nyata bagi masyarakat khususnya wirausaha muda yang banyak menggeluti bidang usaha mikro kecil dan menengah. Ilmu manajemen operasional berperan penting dalam memberikan sumbangsih ilmu pengetahuan dalam bentuk penelitian dan pengabdian bagi para pelaku bisnis. Pengorganisasian bisnis yang baik dari hulu ke hilir akan membantu meningkatkan RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

17

efisiensi bisnis secara optimal. Dalam manajemen operasional juga diharapkan mampu memberikan implementasi supply chain management yang baik bagi usaha kecil mikro dan menengah sehingga proses bisnis pada masyarakat dapat berjalan lebih efektif dan efisien. Ilmu manajemen sumber daya manusia merupakan ujung tombak penggerak bisnis yang juga sejalan dengan harapan pemerintah untuk meningkatkan sumber daya manusia yang berdikari. Ilmu manajemen sumber daya manusia ini diharapkan mampu memberikan keterampilan soft skill maupun hard skill melalui penelitian dan pengabdian bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah. Sumber daya yang dapat beradaptasi dengan perkembangan teknologi akan mampu membawa dampak positif bagi perkembangan bisnis dilingkungan masyarakat. Ilmu manajemen pemasaran menjadi muara dari seluruh proses bisnis yang dilakukan. Melalui penelitian dan pengabdian dalam bidang ilmu manajemen pemasaran, diharapkan mampu memberikan sumbangsih ilmu pengetahuan dalam bidang memasarkan produk yang berbasis pada teknologi. Pemasaran yang efektif dan hubungan timbal balik dengan pelanggan akan mampu membangun kepercayaan konsumen dan keberlangsungan bisnis khususnya bagi usaha mikro kecil dan menengah.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

18

BAB IV TOPIK RISET, INDIKATOR DAN STRATEGI PENCAPAIAN INDIKATOR

4.1

Riset Unggulan Fakultas Ekonomi UNR Sesuai dengan formulasi RIP, yang telah dirumuskan dalam Bab III, maka riset unggulan FE

UNR terfokus pada ekopedagogi yaitu Pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat berbasis penelitian dengan ciri; (1) implementasi konsep-konsep ekologi dalam mendukung kehidupan berkelanjutan dipermukaan bumi; (2) mengintegrasikan budaya lokal sebagai mata rantai penting dalam membangun budaya bangsa; (3) menggunakan teknologi secara kritis dan kreatif. Oleh karena itu riset ekopedagogi FE UNR mengarah pada pengembangan teknologi dan produk yang (1) dapat diterima oleh masyarakat (socially acceptable), (2) sesuai dengan kebudayaan lokal (culturally appropritable), (3) layak secara ekonomi (economically feasible), (4) berwawasan lingkungan (environmentally friendly) dan (5) secara

teknologi dapat dilaksanakan

(technologically applicable). Ciri kehususan ini diharapkan dapat menjadi payung serta peta jalan penelitian dan pengabdian bagi para civitas akademika dilingkungan Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai terutama bagi dosen dan mahasiswa. Peta jalan penelitian dan pengabdian ini pula diharapkan mampu memberikan dorongan agar sinergitas antara dosen dan mahasiswa semakin aktif dalam pelaksanaan dan implementasi penenlitian dan pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan tujuan Institusi guna kesejahteraan masyarakat kecil dan ekonomi yang berkelanjutan berwawasan pada lingkungan. Riset unggulan RIRN 2017-2045 yang mengatur tentang PRN tahun 2017-2019 menjadi landasan utama FE UNR dalam menyusun konsep ekopedagodi dan merancang tema penelitian dan penelitian unggulan FE UNR. dalam PRN 2017-2019, riset dibidang sosial humaniora – seni budaya – Pendidikan diarahkan untuk melakukan fokus riset pada kewirausahaan, koperasi dan RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

19

UMKM, Pendidikan karakter dan berdaya saing, serta seni budaya pendukung pariwisata. Dengan demikian, riset unggulan level Fakultas Ekonomi UNR yang mengacu pada riset unggulan Universitas dengan konsep ekopedagogi sebagai acuan utama selanjutnya diturunkan kembali kedalam tema – tema penelitian sebagai mana tertuang pada Tabel 4.1 berikut : Konsep Ekopedagogi FE UNR

Tema Penelitan FE UNR 1. Eco-edu-preneurship, yaitu riset dalam bidang Pendidikan kewirausahaan untuk mengembangkan konsep

kewirausahaan

berbasis

penelitian

(entrepreneurship based-research) yang terkait denggan industry kreatif dalam bidang green dan blue economy (ekonomi berkelanjutan) Ecoliteracy Fungtional

2. Business Sustainability, yaitu penelitian dan

(Partnership, collaboration,

pengabdian dalam bidang manajemen bisnis yang

adaptation, zero waste,

difokuskan pada usaha mikro kecil dan menengah

sustainability Energy)

yang

disinergikan

dengan

unsur



unsur

manajemen serta sub bidang ilmu manajemen, sehingga mampu menghasilkan bisnis proses bisnis yang efektif dan efisien dengan berlandaskan atas asas kearifan lokal Tri Hita Karana, guna perkembangan bisnis yang berkelanjutan.

1. Sustainable

Cultural

Tourism,

yaitu

riset

Literacy Cultural

pengembangan model kepariwisataan budaya yang

(local genius, local knowledge,

berkelanjutan dengan ciri khas memberikan

traditional knowledge, cultural

manfaat kepada wisatawan, tuan rumah dan

landscape)

integritas ekosistem alam serta sistem sosiobudaya masyarakat.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

20

2. Eco-agro-tourism, yaitu penelitian terkait dengan pengembangan,

dan/atau

rekayasa

kawasan

pertanian (terutama subak) sebagai inti dari kepariwisataan budaya berkelanjutan di Bali.

1. Eco-etno-technology,

yaitu

riset

untuk

mengembangkan teknologi lokal yang berwawasan Critical Technology (using modern technologies, critically and creatively)

lingkungan menjadi teknologi yang dapat diterima oleh masyarakat 2. Eco-etno-Creative Parnership, yaitu riset untuk pengembangan

critical

thinking

masyarakat

berbasis kratifitas dan kearifan lokal serta pemanfaatan teknologi yang ramah lingkungan.

Sesuai dengan uraian ekopedagogi sebagai formulasi penelitian dan pengabdian unggulan FE UNR, maka penelitian pada tingkat Fakultas difokuskan pada kajian yaitu empat permasalahan utama, yaitu (1) Pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah, (2) perlindungan pola hidup dan peningkatan kesejahteraan institusi dan anggota UMKM, (3) pemanfaatan teknologi tepat guna dan (4) pengelolaan bisnis yang berkelanjutan. 4.2

Permasalahan Pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah

No 1

Permasalahan Kesulitan dalam akses permodalan

Solusi Indikator Capaian Menjadi mediator antara Modal usaha meningkat pengusaha dan investor khususnya sehingga meningkatkan pihak perbankkan dalam produktifitas 25% penyaluran dan akses permodalan

2

Pengetahuan tentang manajemen usaha yang efektif masih kurang

Melakukan penyuluhan dan pelatihan (workshop) bagaimana memanage usaha secara sederhana.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

Pengelolaan usaha lebih terstruktur dan efisien.

21

3

Kurangnya minat masyarakat dalam melakukan usaha yang dikarenakan kurangnya skill

Mengadakan penyuluhan dan pelatihan keterampilan usaha baik secara hard skill maupun soft skill.

Meningkatnya pengusaha – pengusaha kecil baru

4

Sulitnya pengurusan perijinan untuk usaha kecil mikro dan menengah

Memediasi pengusaha dan pihak terkait perijinan dalam melakukan pengurusan ijin usaha

Pengusaha kecil mikro dan menengah telah memiliki ijin usaha.

4.3

Perlindungan pola hidup dan peningkatan kesejahteraan institusi dan anggota UMKM

No 1

Permasalahan Tekanan yang makin berat bagi keluarga pengusaha kecil mikro menengah untuk beralih profesi.

Solusi Memberikan keringanan modal sehingga mengurangi beban operasional usaha dengan bekerjasama dengan pihak ketiga yaitu perbankkan.

Indikator Capaian Keberlangsungan usaha masyarakat.

2

Masyarakat tidak memperoleh penghasilan yang cukup dari usahanya.

Pendampingan dan pelatihan untuk pengembangan usaha baik dari sisi peroduk, kualitas dan bisnisnya.

Peningkatan jumlah penghasilan masyarakat dari usaha yang inovatif.

3

Pendapatan usaha mikro yang terbatas sehingga tidak mampu menyekolahkan anakanaknya kejenjang Pendidikan yang lebih tinggi.

Pemberian beasiswa dan fasilitas belajar lain bagi anak-anak usaha mikro binaan secara berkelanjutan.

Perningkatan jumlah anakanak pengusaha mikro yang mampu melanjutkan ke jenjang pendidiakan tinggi semakin banyak.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

22

4.4 No 1

Pemanfaatan teknologi tepat guna Permasalahan Usaha mikro kecil dan menengah kurang familiar dalam menggunakan atau memanfaatkan teknologi dalam pengembangan usaha.

Solusi Melakukan pendampingan dan pelatihan penggunaan teknologi guna memaksimalkan proses usaha.

Indikator Capaian Peningkatan produktifitas yang efektif dan efisien.

2

Masyarakat kurang memahami tentang pemasaran produk berbasis digital

Melakukan pendampingan dan pelatihan pemanfaatan smartphone dan sosial media dalam pemasaran produk.

Penjualan usaha masyarakat meningkat

3

Susahnya koneksi internet

Melakukan pemasangan wifi gratis bagi kelompok usaha mikro

Peningkatan masyarakat yang memanfaatkan teknologi dalam pengembangan usaha.

4.5 No 1

Pengelolaan bisnis yang berkelanjutan Permasalahan Distribusi penjualan produk hasil usaha mikro kecil menengah belum kuat.

Solusi Membuat roadmap pemasaran holistic yang berkelanjutan dan jangka Panjang

Indikator Capaian Distribusi pemasaran usaha masyarakat semakin luas dan kuat.

2

Pengembangan usaha Pendampingan dan pelatihan dengan inovasi produk pengembangan inovasi produk dan kualitas dengan baru dan peningkatan kualitas pemanfaatan teknologi

Tercipta produk – produk baru serta memiliki kualitas unggul

3

Masyarakat yang kurang mampu bersaing dengan industry besar.

Usaha masyarakat mampu bersaing dengan produk industry besar.

Membuat produk dengan ciri khas kedaerahan dan kearifan lokal dengan tetap mengikuti perkembangan industry modern

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

23

4.6

Topik Penelitian dan Pengabdian Unggulan FE UNR 2018 – 2022 2018

1. 2. 3. 4. 5. 6.

Studi komposisi dan ekspresi design lokal Digital Marcomm (sinergi dengan TI dan Management) Employee relations Strategi CSR Analisis perilaku konsumen dalam mewujudkan loyalitas Analisis Strategi persaingan bisnis UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan Ekonomi Kreatif. 7. Analisis kinerja pemasaran, MSDM, keuangan , operasional pada UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif 8. Konflik dan politik dilingkungan kerja 9. Pengelolaan rantai pasok 10. Studi pemanfaatan materi lokal dalam design

2019

1. 2. 3. 4. 5. 6.

2020

1. 2. 3. 4. 5. 6.

Menggali potensi budaya lokal untuk pengembangan design Strategi kreatif Investor relations Pola – pola CSR Implementasi perilaku konsumen dalam mewujudkan loyalitas Implementasi strategi persaingan bisnis UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif 7. Implementasi kinerja pemasaran, MSDM, keuangan, operasional pada UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif. 8. Strategi efektif dalam perencanaan karir. 9. Pengelolaan hubungan pelanggan 10. Analisis daur ulang dalam proses design Analisis komparasi budaya lokal dan popular dalam design. Strategi media Government relations Implementasi CSR Evaluasi perilaku konsumen dalam mewujudkan loyalitas Evaluasi Strategi persaingan bisnis UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif. 7. Evaluasi kinerja pemasaran, MSDM, keuangan, operasional pada UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif 8. Dampak psikologis tekanan kerja pada karyawan 9. Pengelolaan hubungan pemasok 10. Pembuatan lifecycle produk

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

24

4.7

2021

1. 2. 3. 4. 5. 6.

Penyusunan pembendaharaan unsur design lokal Pemetaan karakter konsumen Konstruksi citra organisasi Konstribusi CSR dalam menunjang konstruksi citra organisasi Pemodelan perilaku konsumen dalam mewujudkan loyalitas Pemodelan Strategi persaingan bisnis UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif. 7. Pemodelan kinerja pemasaran, MSDM, keuangan, operasional pada UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif 8. Quality of Work Life pekerja 9. Enterprise resource planning 10. Kajian design berwawasan lingkungan

2022

1. 2. 3. 4. 5.

Kajian design dan aplikasi unsur design dan budaya lokal Evaluasi kegiatan IMC (Integrated Marketing Communication) Mengukur reputasi organisasi Evaluasi program CSR Penyusunan modul dan buku perilaku konsumen dalam mewujudkan loyalitas 6. Penyusunan modul dan buku Strategi persaingan bisnis UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif. 7. Pemodelan kinerja pemasaran, MSDM, keuangan, operasional pada UMKM, kewirausahaan, produk lokal dan ekonomi kreatif 8. Work life and balance antara keluarga dan pekerja 9. Ethic Sosial and Politic Issue 10. Kajian penerapan acuan lingkungan hidup dalam bisnis

Indikator Pencapaian Kinerja 1. Publikasi pada Jurnal Nasional Tidak Terakreditasi tahun 2018 = 15 artikel; tahun 2019 = 20 artikel; tahun 2020 = 20 artikel; tahun 2021 = 25 artikel; dan tahun 2022 = 25 artikel. 2. Publikasi pada Jurnal Nasional Terakreditasi tahun 2018 = 1 artikel; tahun 2019 = 2 artikel; tahun 2020 = 2 artikel; tahun 2021 = 2 artikel; dan tahun 2022 = 4 artikel. 3. Publikasi pada Jurnal International tahun 2018 = 1 artikel; tahun 2019 = 2 artikel; tahun 2020 = 2 artikel; tahun 2021 = 2 artikel; dan tahun 2022 = 4 artikel.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

25

4. Publikasi pada Jurnal International Bereputasi tahun 2018 = 0 artikel; tahun 2019 = 2 artikel; tahun 2020 = 2 artikel; tahun 2021 = 2 artikel; dan tahun 2022 = 3 artikel. 5. Rasio Jumlah Publikasi yang disitasi (Rasio = jumlah publikasi yang disitasi : Dosen Tetap) tahun 2018 = 0,1; tahun 2019 = 0,3; tahun 2020 = 0,3; tahun 2021 = 0,3; dan tahun 2022 = 0,5. 6. Setiap tahun minimal 2 dosen melakukan presentasi oral dalam seminar nasional 7. Setiap tahun minimal 2 dosen melakukan presentasi oral dalam seminar international 8. Setiap tahun minimal dapat diterbitkan 2 buku ajar atau buku teks yang disusun berdasarkan hasil penelitian sendiri maupun orang lain. 9. Persentase anggaran riset dan pengabdian internal (dana dari Fakultas Ekonomi UNR) minimal naik 5% dari anggaran penelitian dan pengabdian sebelumnya. 10. Partisipasi dosen yang terlibat dalam penelitian kompetitif nasional meningkat minimal 5% dari tahun sebelumnya. 11. Terdapat 2 artikel terpublikasi pada jurnal international bereputasi pada tahun 2020. 12. Presentase anggaran riset eksternal yang diterima oleh FE UNR minimal naik 5% dari anggaran penelitian yang diperoleh pada tahun sebelumnya 13. Kerjasasama penelitian nasional mengalami kenaikan minimal 5% dari jumlah yang dicapai pada tahun sebelumnya, sedangkan kolaborasi penelitian international mengalami kenaikan minimal 5% setiap tahun. 14. Minimal terdapat 2 kerjasama penelitain international pada tahun 2020. 4.8

Strategi Pencapaian Kinerja 1. Membuat payung hukum dan roadmap penelitian dan pengabdian yang komprehensif sehingga mampu menjadikan pedoman dalam pelaksanaan penelitian dan pengabdian sesuai kaidah – kaidah yang berlaku. 2. Membentuk penelitian payung denggan topik mengarah pada keunggulan level institusi maupun fakultas. Dalam pelaksanaanya yang bertindak sebagai inti dari payung penelitian adalah dosen yang pernah memenangkan hibah penelitian kompetitif.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

26

3. Mendorong setiap penelitian payung mengembangkan jejaring kerja dengan peneliti dan institusi, baik di dalam negeri maupun di luar negeri. 4. Pelatihan penyusunan proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat minimal satu kali setiap tahun. 5. Evaluasi proposal melalui desk evaluasi dan presentasi, baik bagi proposal yang diajukan untuk memperoleh hibah penelitian internal maupun eksternal minimal satu tahun sekali. 6. Pelatihan penyusunan artikel ilmiah minimal satu kali setiap tahun 7. Monev internal baik untuk penelitian dan pengabdian dengan hibah internal maupun eksternal. 8. Seminar hasil = hasil penelitian dan pengabdian yang disertai dengan pameran poster hasil penelitian dan pengabdian minimal setiap satu tahun sekali. 9. Pelatihan penulisan buku ajar bagi dosen, minimal satu kali dalam setiap tahun. 10. Pemberian insentif bagi peneliti yang berhasil mempublikasikan artikel, baik dalam bentuk jurnal bereputasi international dan jurnal terakreditasi nasional. 11. Pemberian insentif bagi dosen yang diundang untuk presentasi oral pada seminar baik tingkat nasional maupun internasional 12. Pemerian insentif bagi dosen yang bukunya berhasil diterbitkan, baik oleh Universitas Ngurah Rai Press maupun penerbit lain yang telah memperoleh kkewenangan mengajukan ISBN ke perpustakaan Nasional.

RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

27

BAB V PENUTUP Rencana Induk Pengembangan Penelitian dan Pengabdian yang telah disusun ini merupakan panduan dalam pelaksanaan dan pengelolaan kegiatan penelitian dan pengabdian di lingkungan Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai. RIP ini digunakan untuk mengarahkan penelitian dan pengabdian selama 5 tahun kedepannya yaitu mulai tahun 2018 sampai dengan tahun 2022. RIP FE UNR ini adalah penjabaran lebih lanjut dan lebih spesifik dari RIP Universitas Ngurah Rai No. 109/IV/UNR/2014 dan penyesuaian dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta arah kebijakan pemerintah dalam bidang penelitian dan pengabdian serta telah mengacu pada RIRN 2017-2045 dan PRN 2017-2019. Kegiatan penelitian dan pengabdian yang dirancang dalam RIP FEB UNR ini diharapkan mampu memberikan kontribusi bagi pemecahan masalah masyarakat khususnya dalam bidang ekonomi, bisnis dan usaha mikro kecil dan menengah dalam hal pelaksanaan usaha dari sisi manajemen keuangan, manajemen sumberdaya manusia, manajemen operasional dan manajemen pemasaran yang berekelanjutan. Demikian RIP penelitian dan pengabdian FE UNR ini disusun, semoga bermanfaat bagi pengembangan kegiatan penelitian dan pengabdian dilingkungan Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai pada khususnya, dan di lingkungan Universitas Ngurah Rai beserta di lingkungan masyarakat luas secara umum. Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan anugerah dan memberkahi cita – cita luhur Fakultas Ekonomi dalam membangun pengelolaan penelitian dan pengabdian menjadi lebih baik dalam jangka waktu 5 tahun kedepan, sehingga menghasilkan luaran-luaran yang lebih bermanfaat bagi masyarakat dan instansi lainnya. Denpasar, 28 Maret 2018 Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai D E K A N,

Dr. Ade Maharini Adiandari,S.Sos.,MM.CFP. RIP3 - Fakultas Ekonomi Universitas Ngurah Rai 2018 - 2022

28

Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 MYDOKUMENT.COM - All rights reserved.