Bahan Ajar 2 Flipbook PDF

Bahan Ajar 2

46 downloads 126 Views 3MB Size

Story Transcript

Bahan Ajar

Mata Pelajaran Bahasa Indonesia "Kalimat Persuasif dalam Poster"

Untuk Siswa Kelas 4 SD Semester 1 Oleh : Martha Astesya

Tujuan Pembelajaran 1. Menjelaskan ciri-ciri kalimat persuasif 2. Menelaah penyanyian informasi dan

pesan dalam bentuk poster 3. Menyajikan informasi dan pesan dalam

bentuk poster

Poster A. Pengertian Poster Poster merupakan suatu media publikasi yang memadukan antara tulisan, gambar, atau kombinasi keduanya dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada khalayak. Sebuah poster memuat komposisi gambar dan huruf di atas kertas yang berukuran besar. Biasanya poster berupa pengumuman yang ditempelkan pada bidang berukuran besar, dan berlokasi di tempat umum. Hal ini bertujuan agar mudah dibaca atau dilihat oleh publik. Fungsi utama poster adalah memberikan informasi. Biasanya, poster berfungsi untuk reklame dan layanan masyarakat. Selain itu, poster juga dapat berfungsi sebagai sarana media mempromosikan berbagai jenis produk, kegiatan sosial, pendidikan, ataupun berbagai hal lainnya

B. Ciri-Ciri Poster Ciri-ciri poster diantaranya: 1. Memuat komposisi huruf dan gambar. 2. Dibuat dengan menggunakan bahasa yang singkat padat, dan jelas. 3. Berisi sesuatu yang menarik perhatian orang. 4. Ukurannya disesuaikan dengan tempat pemasangan. 5. Menggunakan perpaduan warna yang kuat dan kontras.

C. Jenis-Jenis Poster Sesuai Tujuannya Poster dibagi menjadi 6 jenis sesuai dengan tujuannya masingmasing. Keenam jenis poster itu adalah poster niaga, poster layanan masyarakat, poster karya seni, poster kegiatan, poster pendidikan, dan poster penerangan. 1) Poster Niaga Poster niaga memiliki tujuan sesuai namanya. Tujuan poster ini adalah berisi tentang berbagai informasi seputar promosi suatu barang atau jasa yang akan dipasarkan oleh perusahaan. 2) Poster Layanan Poster layanan masyarakat adalah poster yang mempunyai isi informasi seputar berbagai pelayanan pada masyarakat. Contohnya adalah program KB untuk menyukseskan kesejahteraan keluarga, atau tentang imunisasi campak bagi anak-anak. 3) Poster Karya Seni Poster karya seni adalah poster yang mempunyai sifat ekspresif dan penuh tanda tanya apabila dibaca oleh banyak orang. Poster ini biasanya sulit untuk ditebak karena memiliki tujuan yaitu pengaplikasian karya seni rupa itu sendiri. 4) Poster Kegiatan Poster kegiatan yang memiliki isi berbagai macam informasi tentang kegiatan yang akan dilakukan. Tujuan dari poster kegiatan adalah agar orang-orang yang melihat jadi tahu, sehingga mereka bisa datang ke tempat yang ada di poster itu. 5) Poster Pendidikan Poster pendidikan adalah poster yang berisi berbagai macam pengarahan dan penjelasan tentang kemajuan pendidikan kepada orang-orang. 6) Poster Penerangan Poster penerangan bertujuan memengaruhi pembaca untuk melakukan hal yang diimbau atau untuk tidak melakukan perbuatan tertentu. Contohnya adalah poster untuk menjauhi narkoba dan obat-obatan terlarang lainnya.

D. Kalimat Persuasif Pada Poster Perhatikan contoh poster berikut ini!

Pada poster di atas terdapat kalimat "Mari Cintai dan Lestarikan Batik karena Batik Warisan Budaya Indonesia". Kalimat tersebut mengandung ajakan untuk mencitai dan melestarikan batik. Kalimat yang mengandung ajakan merupakan kalimat persuasif. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, kalimat persuasif adalah kalimat yang bersifat membujuk secara halus. Dalam kalimat persuasif terdapat kalimat perintah yang disampaikan secara tersurat maupun tersirat. Artinya, kalimat tersebut bersifat membujuk atau merayu, namun secara tidak langsung juga memerintah yang sifatnya tidak memaksa. Berikut ini ciri-ciri kalimat persuasif. 1) Mengandung makna ajakan 2) Menggunakan tanda seru di akhir kalimat 3) Terdapat kata ajakan 4) Bersifat tidak memaksa

E. Membuat Poster Apa yang perlu kita perhatikan ketika membuat poster? 1) Kalimat Kalimat dalam poster harus menggunakan bahasa yang mudah dimengerti, kalimatnya singkat, padat, jelas dan berisi kata-kata efektif, sugestif dan mudah diingat. 2) Gambar Gambar dibuat mencolok sesuai dengan ide yang hendak disampaikan. Kemudian komposisi gambar dan huruf di atas kertas berukuran besar. 3) Penyajian Poster dipasang di tempat yang strategis. Ukuran disesuaikan dengan tempat pemasangan dan target pembaca. Ditempel di dinding, tempat-tempat umum atau permukaan datar lainnya dengan sifat mencari perhatian mata sekuat mungkin. Kemudian dibuat dengan warnawarna kontras dan kuat.

F. Langkah-langkah Membuat Poster Berikut adalah langkah-langkah membuat poster 1. Tentukan bidang untuk membuat poster. Berikan garis tepi menggunakan spidol hitam. 2. Tentukan tema poster. Ajakan kebaikan apa yang hendak kita sampaikan di dalam poster yang akan kita buat? 3. Buatlah sketsa terlebih dahulu dengan menggunakan pensil. Tuliskan dulu kalimat poster, perhatikan juga besar dan kecilnya tulisan. Rencanakan juga ukuran gambar ilustrasi poster. 4. Setelah

sketsa

selesai

dibuat,

mulailah

untuk

mempertebal tulisan atau gambar denga menggunakan spidol. 5. Langkah terakhir adalah mewarnai poster.

Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 MYDOKUMENT.COM - All rights reserved.