Edisi 35, Senin 23 Januari 2023 Flipbook PDF

Edisi 35, Senin 23 Januari 2023

20 downloads 108 Views 23MB Size

Recommend Stories


35
Juan Luis Mora Blanco.- Índice de contenido Tema 1. Arquitectura de procesadores.................................................................3 Contenidos ...........................................................................................

Story Transcript

POLITIK

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 Januari 2023

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

Kota bogor

Baznas Kota Bogor melalui Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Subhan Murtadla melantik Pengurus Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) SDN Tanah Sareal IV, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.(Istimewa/Bogordaily.net)

Genjot Penghimpunan Zakat Infaq dan Sedekah Baznas Kota Bogor Bentuk UPZ di SD

B

adan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bogor melalui Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Subhan Murtadla melantik Pengurus Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) SDN Tanah Sareal IV, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, pada Sabtu 21 Januari 2023. Dalam kegiatan pelantikan ini, Wakil Ketua I Baznas Kota Bogor melantik pengambilan sumpah Pengurus UPZ SDN Tanah Sareal IV untuk melaksanakan tugas dan kewajiban dalam mengemban amanah dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan syariat islam dan ketentuan peraturan perundang-undangan. Pelantikan ini dilaksanakan di SDN Tanah Sareal IV, yang disaksikan oleh Kepala Sekolah, Dewan Guru, Komite Sekolah dan Duta Gemarinfak Siswa Sekolah. Subhan Murtadla mengatakan, sebelumnya telah dilakukan pelantikan UPZ sekolah di SDN Pamoyanan II dan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Bogor Berzakat yang bertujuan menggenjot penghimpunan dana zakat infaq di lingkungan sekolah SD dan SMP Sekota Bogor. “Orientasi Baznas dan UPZ bukan hanya sekedar penghimpunan, tetapi lebih penting pada aspek Pendayagunaan dan Pendistribusian Zakat, infak dan sedekah, untuk kesejahteraan masyarakat di lingkungan sekitar UPZ,” ujarnya. Selain pelantikan Pengurus UPZ ini Baznas Kota Bogor juga melantik siswa sebagai Duta Gemar Infaq guna memupuk tingkat kepedulian generasi muda saat ini. Sementara itu Ketua UPZ SDN Tanah Sareal IV Andri Supriyatna mengatakan tugas UPZ sangatlah mulia dan meminta bantuan pengurus lainya untuk bersama-sama mengelola UPZ. “Sehingga dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat,

Genjot Penghimpunan Zakat Infaq dan Sedekah melaksanakan sesuai dengan Amanah, mentaati regulasi yang ada,” ujarnya. Sementara itu beberapa waktu lalu pimpinan Baznas Kota Bogor melakukan kegiatan sosialisasi gerakan girang berinfak di Aula Disdik Kota Bogor, Jalan Pajajaran. Kegiatan ini berkolaborasi antara Dinas Pendidikan Kota Bogor, Baznas dan Perumda Bank Pasar. Subhan Murtadla mengatakan di setiap kegiatan sekolah infak dan sedekah untuk para siswa sudah berjalan selama ini. Baznas hadir untuk memberikan pemahaman kepada pihak sekolah, bahwa penghimpunan dan pengumpulan zakat infak dan sedekah harus memiliki payung hukumnya. Dengan dibentuknya Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) di setiap sekolah, kata dia UPZ memiliki kewenangan dalam menghimpun dan mengumpulkan infak dan sedekah zakat, serta pendayagunaan dan pendistribusiannya. Hal ini sesuai dengan Kepres RI No 8 Tahun 2001, UU no 23 Tahun 2011, PP No 1 4 Tahun 2014, Inpres RI No 3 Tahun 2014, Permen Agama no 3 Tahun 2016, PERBAZNAS no 2 Tahun 2016 dan Perwali No 118 Tahun 2020. “Membiasakan berinfaq dan bersedekah pada siswa siswi di sekolah, menjadi bagian pendidikan sejak dini, kepedulian terhadap sesama bagi anak didik. Kegiatan ini harus menjadi gerakan di sekolah, sehingga siswa siswi menjadi giat berinfak. Berinfak merjadi salah satu implementasi amal ibadah seseorang terhadap Allah SWT dalam kehidupan sehari-hari. Amalan infak terkandung nilai-nilai keikhlasan dalam berbuat baik dan beramal saleh,” jelasnya. Oleh sebab itu kata dia, berinfaq dan kegemaran berinfaq harus ditumbuhkembangkan pada diri siswa siswi di sekolah.*

Rudy Susmanto: Tunggu Keputusan Partai

Baca Halaman Kota

Baca Halaman Politik

Rudy Susmanto siap mengikuti kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati Bogor 2024 mendatang. Ketua DPRD Kabupaten Bogor itu pun blak-blakan mengungkap alasan di balik keinginanya maju sebagai orang nomor satu di Bumi Tegar Beriman. Rudy mengatakan, selama lebih tiga tahun menjabat sebagai Ketua DPRD, ia telah banyak mengenali persoalan-persoalan yang ada di Kabupaten Bogor. Karena itu, jika dipercaya masyarakat menjadi bupati Bogor, ia akan berusaha maksimal menuntaskan persoalan-persoalan tersebut. “Program dan strateginya apa dan bagaimana, ya nanti saya sampaikan kalau saya sudah jadi calon bupati,” kata Rudy Susmanto kepawa wartawan, Kamis, 19 Januari 2023. Politisi Partai Gerindra tersebut menambahkan, apa yang pernah dilakukan oleh para pemimpin Kabupaten Bogor sebelumnya sudah cukup baik. Mereka, kata Rudy, sudah melakukan berbagai hal terbaik yang dibutuh-

kan sesuai dengan situasi dan kondisi di zamannya masing-masing. Karena itu, Rudy mengaku sangat menaruh rasa hormat kepada para pendahulunya baik figur politisi, birokrat, maupun elemen masyarakat lainnya yang telah berkontribusi membangun Kabupaten Bogor. “Kalau pun ada perbedaan konsep, beda pandangan, saya yakin semua didasari itikad baik untuk membangun Kabupaten Bogor menjadi lebih baik,” katanya. Meski demikian, ia mengaku maju tidaknya sebagai calon bupati (cabup) Bogor tergantung dari keputusan partainya. “Prinsipnya siapa pun yang akan diusung oleh Partai Gerindra di Pilkada saya pasti akan dukung. Kalau Pak Iwan yang diusung saya dukung, tapi kalau partai memerintahkan saya, tentu saya akan berjuang lebih maksimal,” jelasnya. Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto menyatakan siap mengi-

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi35, 35,Senin Senin 23 23 Januari Januari 2023 Edisi 2023

kuti kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati Bogor 2024 mendatang. Rudy yang juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPD Partai Gerindra itu menegaskan, sebagai kader partai, ia akan mematuhi apapun keputusan partai. Termasuk, soal siapa figur-figur yang akan dimajukan partai untuk maju di perhelatan Pilkada Bupati Bogor 2024 mendatang. “Saya ini kader partai, jadi kalau partai memberikan instruksi akan saya laksanakan. Pertanyaannya apakah saya siap? Jawabannya saya sangat siap!” kata Rudy. Sementara itu Pilkada Kabupaten Bogor akan digelar November 2024 mendatang. Periode bupati dan wakil bupati Bogor 2013-2018 akan berakhir pada akhir Desember tahun ini. Saat ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih berkonsentrasi melakukan tahapan Pemilu dan Pilpres yang rencananya digelar Februari 2024. (Mutia Dheza Cantika)

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

e-paper

Cap Go Meh Setelah Pandemi Lama vakum karena pandemi covid-19. Cap Go Meh kini kembali digelar. Tahun ini acara akbar ini akan kembali dilaksanakan. Jika tak ada aral melintang, Cap Go Meh (CGM) 2023 di Bogor akan digelar pada 5 Februari.

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 Januari 2023

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

Kota bogor

Baznas Kota Bogor melalui Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Subhan Murtadla melantik Pengurus Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) SDN Tanah Sareal IV, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.(Istimewa/Bogordaily.net)

Genjot Penghimpunan Zakat Infaq dan Sedekah Baznas Kota Bogor Bentuk UPZ di SD

B

adan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Bogor melalui Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Subhan Murtadla melantik Pengurus Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) SDN Tanah Sareal IV, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, pada Sabtu 21 Januari 2023. Dalam kegiatan pelantikan ini, Wakil Ketua I Baznas Kota Bogor melantik pengambilan sumpah Pengurus UPZ SDN Tanah Sareal IV untuk melaksanakan tugas dan kewajiban dalam mengemban amanah dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan syariat islam dan ketentuan peraturan perundang-undangan. Pelantikan ini dilaksanakan di SDN Tanah Sareal IV, yang disaksikan oleh Kepala Sekolah, Dewan Guru, Komite Sekolah dan Duta Gemarinfak Siswa Sekolah. Subhan Murtadla mengatakan, sebelumnya telah dilakukan pelantikan UPZ sekolah di SDN Pamoyanan II dan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Bogor Berzakat yang bertujuan menggenjot penghimpunan dana zakat infaq di lingkungan sekolah SD dan SMP Sekota Bogor. “Orientasi Baznas dan UPZ bukan hanya sekedar penghimpunan, tetapi lebih penting pada aspek Pendayagunaan dan Pendistribusian Zakat, infak dan sedekah, untuk kesejahteraan masyarakat di lingkungan sekitar UPZ,” ujarnya. Selain pelantikan Pengurus UPZ ini Baznas Kota Bogor juga melantik siswa sebagai Duta Gemar Infaq guna memupuk tingkat kepedulian generasi muda saat ini. Sementara itu Ketua UPZ SDN Tanah Sareal IV Andri Supriyatna mengatakan tugas UPZ sangatlah mulia dan meminta bantuan pengurus lainya untuk bersama-sama mengelola UPZ. “Sehingga dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat,

melaksanakan sesuai dengan Amanah, mentaati regulasi yang ada,” ujarnya. Sementara itu beberapa waktu lalu pimpinan Baznas Kota Bogor melakukan kegiatan sosialisasi gerakan girang berinfak di Aula Disdik Kota Bogor, Jalan Pajajaran. Kegiatan ini berkolaborasi antara Dinas Pendidikan Kota Bogor, Baznas dan Perumda Bank Pasar. Subhan Murtadla mengatakan di setiap kegiatan sekolah infak dan sedekah untuk para siswa sudah berjalan selama ini. Baznas hadir untuk memberikan pemahaman kepada pihak sekolah, bahwa penghimpunan dan pengumpulan zakat infak dan sedekah harus memiliki payung hukumnya. Dengan dibentuknya Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) di setiap sekolah, kata dia UPZ memiliki kewenangan dalam menghimpun dan mengumpulkan infak dan sedekah zakat, serta pendayagunaan dan pendistribusiannya. Hal ini sesuai dengan Kepres RI No 8 Tahun 2001, UU no 23 Tahun 2011, PP No 1 4 Tahun 2014, Inpres RI No 3 Tahun 2014, Permen Agama no 3 Tahun 2016, PERBAZNAS no 2 Tahun 2016 dan Perwali No 118 Tahun 2020. “Membiasakan berinfaq dan bersedekah pada siswa siswi di sekolah, menjadi bagian pendidikan sejak dini, kepedulian terhadap sesama bagi anak didik. Kegiatan ini harus menjadi gerakan di sekolah, sehingga siswa siswi menjadi giat berinfak. Berinfak merjadi salah satu implementasi amal ibadah seseorang terhadap Allah SWT dalam kehidupan sehari-hari. Amalan infak terkandung nilai-nilai keikhlasan dalam berbuat baik dan beramal saleh,” jelasnya. Oleh sebab itu kata dia, berinfaq dan kegemaran berinfaq harus ditumbuhkembangkan pada diri siswa siswi di sekolah.*

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 Januari 2023

Kabupaten Bogor

Alun-Alun Cirimekar Akan Dibuat Aviary Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor melihat potensi yang dimiliki oleh salah satu taman wisata di Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor yakni AlunAlun Cirimekar. Oleh sebab itu, Alun-alun Cirimekar akan dibuat Aviary atau kandang Burung untuk menarik wisatawan. Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) Kabupaten Bogor, Ajat R Jatnika menyebut, Alun-Alun Cirimekar dinilai layak dengan ruang yang memadai untuk dibangun aviary “Ada beberapa potensi yang akan kita dorong. Jadi dua taman yang di ujicoba oleh kita, pertama CSP berbarengan dengan Cirimekar,” ungkap Ajat. Menurutnya, pembuatan aviary di Alun-Alun Cirimekar ini lebih layak daripada di taman atau alun-alun besar

di Kabupaten Bogor. Sebab, kata Ajat, taman wisata ini juga memiliki karakteristik untuk ditempatkan fauna. “Jadi memang ada karakteristik taman yang kita bisa adakan fauna dan ada yang tidak. Taman yang tidak bisa diisi fauna karena, ruangan sempit dan aktivitasnya padat seperti taman Perubahan Bojonggede,” tungkas Kadis DPKPP Kabupaten Bogor. Kendati demikian, pihaknya masih menyiapkan segala keperluan dan kebutuhan untuk pengoperasian aviari di tempat tersebut. Ia bahkan menginginkan setiap alun-alun atau taman di Kabupaten Bogor memiliki konsep yang bersatu dengan alam, baik diisi dengan ragam jenis flora maupun fauna. “Harapannya, semua ada kehidupan di dalamnya. Biarkan alam jadi sahabat kita,” terangnya.(Mutia)

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

Sekeluarga yang sempat diduga keracunan di Bekasi belakangan terungkap diduga dibunuh dengan cara diracun. Polisi telah menangkap tiga pelaku yakni Wowon Erawan alias Aki, Solihin alias Duloh, dan M Dede Solehuddin. Salah satu tersangka Wowon bahkan diduga terlibat serial killer. Wowon adalah suami dari salah satu korban tewas, Ai Maimunah. Tak hanya itu Ai Maemunah juga rupanya anak tiri dari Wowon yang akhirnya ia nikahi. Sementara Solihin adalah rekan Wowon. Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan ketiga tersangka diduga melakukan pembunuhan dengan memberi racun pestisida kepada korban yang berjumlah empat orang. Tiga korban tewas dalam kasus ini yakni Ai Maimunah (40), Ridwan Abdul Muiz (20) serta M Riswandi (16), dan satu orang yang masih dirawat, yakni NAS (5). “Mereka melakukan serangkaian pembunuhan atau biasa disebut serial killer dengan motif janji-janji yang dikemas dengan kemampuan supranatural untuk membuat orang menjadi sukses atau kaya,” jelas Fadil di dalam konferensi pers di Polda Metro Jaya, Jakarta, seperti dikutip dari Detik.com, Kamis, 19 Januari 2023.

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

NASIONAL

Wowon Erawan alias Aki (60), pelaku pembunuhan sekeluarga tewas diracun diduga melakukan aksinya lantaran para korban tahu bahwa pelaku adalah serial killer. Fadil menjelaskan dalam kasus tersebut mereka memiliki peran berbeda. Peran Wowon Erawan alias Aki dan partner in crimenya, Solihin alias Duloh. Keduanya merupakan pelaku pembunuhan sekeluarga yang tewas di Bantargebang Bekasi. “Duloh, Aki ini adalah partner in crime. Sebenarnya antara para pelaku dengan korban ini sebenarnya ada keterkaitan satu dengan lain,” jelasnya. Solihin alias Duloh mengenalkan dirinya kepada para target sebagai orang yang memiliki ilmu untuk meningkatkan kekayaan. Sedangkan Wowon ditugaskan untuk mencari korban. “Duloh atau Solihin, Wowon atau Aki ini, Duloh menarasikan dirinya memiliki kemampuan untuk mampu meningkatkan kekayaan. Kemudian menyuruh Aki untuk mencari korban,” kata Fadil. Setelah Wowon mendapatkan korban, keduanya mendapatkan uang atas jasanya tersebut. Setelah korban sadar merasa tertipu, korban kemudian mendatangi Solihin. Namun, korban tersebut diracun hingga tewas.

Bahkan orang yang mengetahui aksinya juga akan dibunuh. “Ada janji dan motivasi palsu, kemudian ada janji dan motivasi kepada target, setelah ditagih maka kemudian para korban ini yang sudah tertipu dihilangkan nyawanya,” sambungnya. Dalam kasus pembunuhan di Bekasi, ketiga tersangka memiliki peran berbeda. Wowon Erawan alias Aki berperan menyuruh melakukan pembunuhan. Solihin alias Duloh berperan mencari rumah kontrakan, membeli, meracik dan memberikan racun kepada korban. Kemudian M Dede Solehudin berperan membeli kopi dan menggali lubang yang telah dipersiapkan untuk mengubur korban. “Korban meninggal dunia di Bekasi ini dibunuh karena para tersangka ini diketahui melakukan tindak pidana lain,” ujar Fadil Imran. Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi menjeaskan korban pembunuhan berantai dengan modus supranatural atau serial killer supranatural berjumlah sembilan orang. Tiga korban ditemukan di Bekasi, empat di Cianjur, dan satu lagi ditemukan di laut lalu dikuburkan di Garut. “Penyidik lapangan kami masih di Cianjur sudah dibongkar tempat dikuburkannya korban-kor-

ban ini ada di sebelah WC ada yang di dalam rumah dan lain sebagainya,” kata Hengki Haryadi dalam konferensi pers di Polda Metro Jaya. Korban sebagian besar merupakan keluarga para tersangka. Selain itu, ada korban yang merupakan TKW yang mengirimkan uang kepada para tersangka. Hengki mengatakan timnya juga mengusut sejak kapan aksi keji para tersangka itu dilakukan. Dia menyebut ada salah satu korban yang diduga dibunuh pada 2020. Selain itu, ada pula korban yang merupakan balita. Kerangka korban ditemukan di Cianjur. “Kalau yang atas nama Bayu usia 2 tahun itu cukup memprihatinkan. Kita temukan tadi kerangka dan sepatu anak di bawah umur di sana, itu baru, menurut pengakuan tersangka, tiga bulan. Nanti forensik yang menentukan,” ujarnya. Sebelumnya diberitakan polisi menangkap tiga terduga pelaku dalam kasus yang menyedot perhatian tersebut. Lima orang dalam satu keluarga semula disebutkan keracunan di Bekasi. Dari lima orang itu, ibu dan 2 anaknya tewas keracunan. Dua korban lainnya selamat. Polisi kemudian mendalami kasus tersebut Polda Metro bahkan turun tangan dan menggandeng sejumlah ahli hingga menangkap pelaku.***

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

Seorang siswa SD asal Nusa Tenggara Timur (NTT) viral di media sosial lantaran prestasinya yang membanggakan di kancang dunia. Siswa bernama Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay atau yang biasa disapa Nono mengharumkan nama Indonesia usai menyabet juara pertama International Abacus World Competition 2022. Nono bahkan sukses menyingkirkan 7.000 peserta lainnya dalam kompetisi matematika dan sempoa tingkat dunia. Berikut profil Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay alias Nono. Nono lahir di Amarasi Selatan, Kabupaten Kupang, NTT, pada 2 April 2015. Ayahnya bernama Raflim Meo Tnunai dan ibunya, Nuryati Seran. Ayah Nono bekerja serabutan, bahkan sempat menjadi kuli atau tukang bangunan. Lalu ibu Nono, merupakan guru dengan status kontrak. Nono dikenal super aktif sejak kecil. Meski ia gemar bermain dengan teman-temannya, tetapi Nono tak meninggalkan kewajibannya belajar, membaca, dan menulis. “Sejak kecil itu sangat aktif, suka lari sana-sini, bermain dengan temanteman,” kata sang ibunda, Nuryati

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

TOKOH

seperti dikutip dari detikBali, Kamis, 19 Januari 2023. Nuryati menjelaskan, Nono sudah berbicara lancar saat usia satu tahun. Kemudian saat berusia lima tahun dan duduk di Paud Tunas Belia, ia sudah bisa membaca. Setiap pekan, Nono pun mengikuti kursus bahasa Inggris. “Dia ini baru usia satu tahun sudah aktif berbicara. Saat masuk Paud dia sangat pintar. Bahkan, minta untuk ikut kursus bahasa Inggris,” ungkapnya. Nuryati mengaku, kondisi ekonomi keluarganya pas-pasan, bahkan tak stabil membuatnya sulit memberi pendidikan lebih kepada Nono. Namun, putranya itu memiliki kemauan keras. “Rasa ingin tahu Nono sangat tinggi. Jadi, dia paksa kami harus ikut kursus. Beli buku bacaan. Terpaksa kami turuti saja kemauannya biar semangat belajar tidak redup,” jelasnya. Sementara itu Nono merupakan siswa kelas 2 SD asal Nusa Tenggara Timur (NTT) yang menyabet juara pertama International Abacus World Competition 2022.

International Abacus World Competition 2022 merupakan kompetisi matematika dan sempoa tingkat dunia yang diselenggarakan oleh International Abacus Brain Gym (ABG). Nono sukses mengalahkan 7.000 peserta lainnya dari seluruh dunia dan menjadi satu-satunya siswa asal Indonesia yang mampu meraih peringkat pertama pada kompetisi tersebut semenjak ABG didirikan sejak 2003 silam. Pada kompetisi Matematika tingkat dunia itu, Nono menyelesaikan 15.201 file, dalam 1 file ada 10 soal, jadi total soal yang berhasil dikerjakan Nono dalam jangka waktu satu tahun ialah sebanyak 152.010 soal yang diujikan dalam bentuk virtual dan listening dalam bahasa Inggris. Melalui tayangan YouTube Biro Umum Setda Provinsi NTT, Nono tampak menjawab semua soal dengan cepat dan tepat hanya dalam hitungan detik. Gubernur Viktor turut menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh guru dan pihak terkait yang telah menyelenggarakan kompetisi Matematika internasional tersebut.***

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

Rudy Susmanto siap mengikuti kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati Bogor 2024 mendatang. Ketua DPRD Kabupaten Bogor itu pun blak-blakan mengungkap alasan di balik keinginanya maju sebagai orang nomor satu di Bumi Tegar Beriman. Rudy mengatakan, selama lebih tiga tahun menjabat sebagai Ketua DPRD, ia telah banyak mengenali persoalan-persoalan yang ada di Kabupaten Bogor. Karena itu, jika dipercaya masyarakat menjadi bupati Bogor, ia akan berusaha maksimal menuntaskan persoalan-persoalan tersebut. “Program dan strateginya apa dan bagaimana, ya nanti saya sampaikan kalau saya sudah jadi calon bupati,” kata Rudy Susmanto kepawa wartawan, Kamis, 19 Januari 2023. Politisi Partai Gerindra tersebut menambahkan, apa yang pernah dilakukan oleh para pemimpin Kabupaten Bogor sebelumnya sudah cukup baik. Mereka, kata Rudy, sudah melakukan berbagai hal terbaik yang dibutuh-

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

POLITIK

kan sesuai dengan situasi dan kondisi di zamannya masing-masing. Karena itu, Rudy mengaku sangat menaruh rasa hormat kepada para pendahulunya baik figur politisi, birokrat, maupun elemen masyarakat lainnya yang telah berkontribusi membangun Kabupaten Bogor. “Kalau pun ada perbedaan konsep, beda pandangan, saya yakin semua didasari itikad baik untuk membangun Kabupaten Bogor menjadi lebih baik,” katanya. Meski demikian, ia mengaku maju tidaknya sebagai calon bupati (cabup) Bogor tergantung dari keputusan partainya. “Prinsipnya siapa pun yang akan diusung oleh Partai Gerindra di Pilkada saya pasti akan dukung. Kalau Pak Iwan yang diusung saya dukung, tapi kalau partai memerintahkan saya, tentu saya akan berjuang lebih maksimal,” jelasnya. Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto menyatakan siap mengi-

kuti kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati Bogor 2024 mendatang. Rudy yang juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPD Partai Gerindra itu menegaskan, sebagai kader partai, ia akan mematuhi apapun keputusan partai. Termasuk, soal siapa figur-figur yang akan dimajukan partai untuk maju di perhelatan Pilkada Bupati Bogor 2024 mendatang. “Saya ini kader partai, jadi kalau partai memberikan instruksi akan saya laksanakan. Pertanyaannya apakah saya siap? Jawabannya saya sangat siap!” kata Rudy. Sementara itu Pilkada Kabupaten Bogor akan digelar November 2024 mendatang. Periode bupati dan wakil bupati Bogor 2013-2018 akan berakhir pada akhir Desember tahun ini. Saat ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih berkonsentrasi melakukan tahapan Pemilu dan Pilpres yang rencananya digelar Februari 2024. (Mutia Dheza Cantika)

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

Mempersiapkan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang unggul menjadi prioritas pemerintah untuk mewujudkan Indonesia menjadi negara maju, hal tersebut menjadi penting khususnya dalam menghadapi perubahan situasi pasar, dalam hal ini dari aspek sosial, budaya, dunia kerja, dan kemajuan teknologi di era revolusi industri 4.0. Dalam mempersiapkan generasi muda Indonesia masuk ke dunia kerja, salah satunya dengan penyediaan kegiatan pemagangan bagi mahasiswa/i di Indonesia. Salah satunya adalah dengan yang dilakukan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI yang bekerjasama dengan Kemendikbudristek dan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN membuka program magang Kampus Merdeka Cycle 4 dan program Magang Generasi

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

EKONOMI

Bertalenta (MAGENTA) 2023. Adapun program ini dibuka untuk para mahasiswa aktif semester 5, 6 dan 7 di Perguruan Tinggi dengan kualitas pembelajaran yang tentunya sangat memadai. Direktur Human Capital BRI Agus Winardono mengungkapkan bahwa perseroan secara terbuka menerima mahasiswa yang ingin menimba ilmu dan pengalaman melalui program Magang Kampus Merdeka. “Mahasiswa dari berbagai disiplin ilmu berkesempatan untuk mendapatkan pengalaman di dunia kerja dari salah satu BUMN terbesar, yaitu BRI. Program ini memberikan banyak manfaat, seperti mentor dari profesional yang berdedikasi di bidangnya, pelatihan sesuai dengan bidang ilmu, sertifikat magang, project yang jelas dan terarah, serta penguatan relasi dan koneksi,” jelas Agus.

Dalam program ini, BRI menyiapkan 23 project yang dapat diikuti dengan berbagai jurusan. Adapun untuk detail posisi dan informasi projectnya dapat diakses melalui Instagram resmi Human Capital BRI @lifeatbri, akun LinkedIn resmi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk. dan website https://kampusmerdeka. kemdikbud.go.id/, dan https:// magenta.fhcibumn.com/loginpage. Periode pendaftaran magang Kampus Merdeka Cycle 4 telah dibuka sejak 13 Januari 2023 hingga 27 Januari 2023. Sementara untuk Magang Generasi Bertalenta (MAGENTA) periode pendaftaran dibuka mulai dari 16 Januari sampai dengan 22 Januari 2023. Program ini dilakukan secara gratis/tanpa dipungut biaya.(*)

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin Edisi Senin 23 23 Januari Januari2023 2023

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

Laporan Utama halaman utama

Cap Go Meh Setelah Pandemi Lama vakum karena pandemi covid-19. Cap Go Meh kini kembali digelar. Tahun ini acara akbar ini akan kembali dilaksanakan. Jika tak ada aral melintang, Cap Go Meh (CGM) 2023 di Bogor akan digelar pada 5 Februari. Persiapan terus dimatangkan. CGM tahun ini jadi yang pertama setelah pandemi Covid-19. Persiapan pagelaran dan pesta rakyat bertema Bogor Street Festival (BSF) Cap Go Meh (CGM) 2023 itu bahas dalam rapat bersama Forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kota Bogor di Paseban Sri Bima, Balai Kota Bogor, Jumat 13 Januari 2023. Rapat yang dibuka Wali

Kota Bogor, Bima Arya diawali dengan pemaparan konsep dan tema dari Ketua BSF CGM 2023, Arifin Himawan. Ahim -sapaannya- menjelaskan berbagai persiapan sudah dilakukan, di antaranya adalah kurasi peserta yang akan tampil dalam kegiatan pesta rakyat BSF CGM 2023 bersama Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bogor, konsep panggung, fasilitas tenaga kesehatan, petunjuk tempat beribadah untuk melaksanakan salat Ashar dan Maghrib serta rangkaian acara. Dia menekankan, event yang sudah diadakan sejak tahun 2000 ini bukanlah kegiatan keagamaan,

melainkan pesta rakyat kebersamaan dalam perbedaan. Dalam kegiatan itu juga nantinya akan diadakan doa bersama oleh para pemuka agama dari masing-masing agama. “Kita bersama-sama gabung dari berbagai latar belakang, masyarakat dari berbagai elemen akan hadir, kemudian kita juga ada berbagai penampilan seni budaya tradisi, kolosal, komunitas budaya, pelaku UMKM,” katanya. Berkaca dari tahun sebelumnya, kata Ahim, keberadaan CGM juga meningkatkan tingkat kunjungan ke Kota Bogor dan tingkat okupansi hotel yang berada di Kota Bogor. Menurutnya, masyarakat pedagang kecil dan UMKM

pun mengalami kenaikan omset penjualan. Kegiatan BSF CGM yang rencananya akan diadakan pada 5 Februari 2023 ini, akan diawali dengan bazar murah kebutuhan rumah tangga dan sembako. Selain itu juga diadakan kegiatan sosial ke panti jompo dan panti asuhan. Wali Kota Bogor, Bima Arya mengatakan, sejak menjabat di tahun 2014, Pemkot Bogor bersama panitia dan Forkopimda terus melakukan pengembangan BSF CGM hingga kemudian bisa masuk ke dalam Calender of Event (CoE) Indonesia. Pada tahun 2015, Presiden Joko Widodo pernah menghadiri kegiatan BSF CGM dan tahun-tahun berikutnya pun dihadiri

Bogordaily.net

bogordaily_net

oleh beberapa menteri, pejabat, tokoh nasional hingga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pernah menghadiri kegiatan tersebut. BSF CGM 2023 ini merupakan event besar pertama setelah pandemi. Untuk itu, Bima Arya mengingatkan agar ada antisipasi membludaknya pengunjung. “Kalau soal okupansi, jadi semestinya kita tidak usah khawatir terhadap animo, tapi yang kita harus antisipasi adalah lebih kepada membludaknya warga atau peserta,” katanya. Ia juga meminta kepada panitia agar lebih masif dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat, agar masyarakat bisa juga mengantisipasi lebih awal tentang adanya kegiatan BSF CGM. Di lokasi yang sama, Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso menjelaskan tentang jumlah personel, penempatan personel, pengamanan, jalur evakuasi dan beberapa perlengkapan pengamanan agar kegiatan Bogor Street Festival (BSF) Cap Go Meh (CGM) 2023 di Bogor berjalan dengan lancar dan tertib serta bisa dinikmati oleh masyarakat dengan nyaman. saja

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

Laporan Utama halaman utama

Edisi 35, Edisi 35, Senin Senin 23 23Januari Januari2023 2023

Apa

bogordaily.net

yang

ditampilkan tahun ini?

Ketua Umum Perayaan Cap Go Meh (CGM) Bogor Street Festival Arifin Himawan menjelaskan, tahun ini akan dilaksanakan 15 hari setelah Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili. “Dengan penampilan budaya dan seni seperti arakan joli dewa dewi, barongsai hingga liong. Ada juga penampilan Sun Go Kong sampai dengan acara festival nasi nusantara,” katanya. Perayaan Cap Go Meh tahun ini, kata Arifin, lokasinya tepat berada di tengah jantung Kota Bogor, sehingga aksesnya mudah dijangkau. Berbagai pertunjukan disajikan antara lain, Barongsai Tonggak, Barongsai Meja, dan lain-lain yang tentunya sudah dinantikan pertunjukannya nanti. Arifin menambahkan, festival Cap Go Meh bisa disaksikan oleh semua masyarakat, khususnya di Kota Bogor. Acara tersebut tidak tertutup atau hanya untuk tertentu saja, dan akan berlangsung secara kolosal. “Berlangsung secara kolosal dengan melibatkan lebih banyak orang. dan terbuka untuk umum, semua bisa menyaksikan,” jelas Arifin. Berbeda dengan penyelenggaraan dua tahun teraakan khir, kata Arifin, di mana

CGM 2023 Tema: Bogor Street Festival (BSF) Cap Go Meh (CGM) 2023

"Kita bersamasama gabung dari berbagai latar belakang, masyarakat, kita juga ada berbagai penampilan seni budaya tradisi, kolosal, komunitas budaya, pelaku UMKM,” Ketua Umum CGM BSF Arifin Himawan

Konsep Parade budaya dan kolosal dengan menampilkan berbagai kesenian di Kota Bogor Karnaval Arakan Joli dewa dewi Barongsai Liong. Penampilan Sun Go Kong Festival Nasi Nusantara Pelaksanaan: 5 Februari 2023

pengisi acaranya terbatas dan penampilan yang ditampilkan merupakan rekaman. Hal itu karena kondisi pandemi Covid-19 saat itu yang tidak memungkinkan untuk membuat festival secara langsung atau offline. “Sebelumnya sanggar

yang live hanya satu sanggar saja, undangan pun tidak lebih dari 20 orang. Diperkirakan Cap Go Meh 2023 akan ditonton puluhan ribu orang secara terbuka,” kata Arifin menjelaskan Cap Go Meh di Bogor kapan akan dilaksanakan. (Ibnu/Muhammad Irfan Ramadhan)

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

Lantaran ulah suporter pada laga pertandingan melawan Persija Jakarta pada 11 Januari 2023 lalu, Komite Disiplin (Komdis) PSSI menjatuhkan denda kepada Persib Bandung. Sanksi Komdis PSSI dijatuhkan ke Persib akibat ulah Bobotoh. Persib dinilai tidak mampu mengendalikan para suporternya. Persib terkena sanksi Komdis PSSI, Kamis, 19 Januari 2023, hanya selang sehari sebelum menghadapi laga kontra Madura united pada Jumat, 20 malam besok, 20 Januari 2023. Denda yang diberikan PSSI untuk Persib Bandung senilai Rp120 juta. Berdasar sidang Komdis PSSI pada Selasa, 17 Januari 2023, Persib dinilai melanggar Pasal 70 Ayat 1, Ayat 4 dan Lampiran 1 Nomor 5 Kode Disiplin PSSI Tahun 2018. Pelanggaran pertama yang dilakukan oleh suporter Persib

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

SPORT

adalah adanya pelemparan botol plastik berisi air, penyalaan flare, dan smoke bomb yang dilakukan oleh para suporter. Kemudian pelanggaran kedua karena adanya spanduk dari suporter yang bersifat provokasi dan diskriminatif pada saat laga berlangsung. Melansir dari Ayo Bandung, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono menyesalkan atas denda yang diberikan kepada Maung Bandung. Dijelaskan Teddy, pelanggaran kode disiplin yang dilakukan oknum suporter lebih dari satu poin. Di antaranya, adanya pelemparan botol, plastik berisi air dan menyalakan dua buah flare, serta membentangkan spanduk yang bersifat provokatif dan diskriminatif oleh suporter. “Tentunya sangat merugikan klub dan kami berharap bisa

mencegah hal serupa agar tidak terjadi kembali,” jelasnya. Selain masalah denda, Teddy menyesalkan aksi segelintir suporter yang tidak bertanggungjawab ini membuat nama suporter yang hadir dengan mengikuti aturan menjadi turut ternoda. “Rekan-rekan suporter yang telah menjaga kondusivitas selama jalannya pertandingan dan selalu mengingatkan sesama suporter tentunya sangat kami apresiasi, semoga semangat untuk menjaga suasana menonton pertandingan yang aman dan juga nyaman bisa terus dijaga dengan baik,” bebernya. Teddy berharap, momentum kemenangan dari tim Persib dapat terus terjaga. Pihaknya pun mengaku sangat membutuhkan dukungan dari seluruh suporter untuk dapat hadir di stadion.(*)

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

LIFESTYLE

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

Bogordaily.net

bogordaily_net

EDISI XV Senin, Edisi 35, Senin 23 Januari 2023 5 SepEdisi 35, Senin 23 Januari 2023

Resep Bahan-Bahan : 1 bungkus mi rebus 1 mangkuk kecil kerupuk, rendam dalam air mendidih 3 sdm makaroni, rebus 1 butir telur ayam 2 buah sosis ayam 5 buah bakso sapi 1 ikat sayur pokcoy 8 potong ceker ayam 7 buah cabai merah 9 buah cabai kering 7 buah cabai rawit 4 siung bawang putih 2 ruas kencur 1 sdt kaldu bubuk 1 batang daun bawang 300 ml air

Cara membuat

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

Kuliner kuliner

Nikmatnya Seblak Kuah Pedas Suka pedas ini cocok buat kamu yang suka pedas. Namanya sudah menjelaskan Seblak Kuah Pedas. Mau buat sendiri di rumah juga bisa, karena bahan dan cara membuatnya yang cukup mudah. Resep membuatnya mudah dan simple. Kamu perlu menyiapkan semua bahan seblak malam sebelumnya jika ingin membuat seblak porsi dalam banyak. Makanan pedas ini sukses membuat banyak masyarakat Indonesia ketagihan akan cita rasanya yang sangat enak. Apalagi jika dimakan saat hujan atau cuaca dingin, kenikmatan seblak ini akan bertambah hingga dua kali lipat. Buat kamu penggila seblak dan sering galau karena males beli keluar, kali ini gak usah khawatir lagi.(*)

1. Iris sebuah bahan seperti sayur, sosis, bakso. Sementara itu, rebus mie sebentar dan kemudian tiriskan. Lalu haluskan semua cabai, bawang putih, dan kencur. 2. Tumis bumbu yang sudah

dihaluskan hingga harum. Masukkan bakso, sosis, dan sayur ke dalam tumisan bumbu. Tambahkan kocokan telur. 3. Kemudian masukkan air ke dalam wajan dan tambahkan

mie, makaroni dan kerupuk. Lalu tambahkan kaldu bubuk. 4. Tambahkan daun bawang dan masak semua hingga matang dan bumbu meresap. Siapkan wadah mangkuk dan sajikan.(*)

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

Mulai beroperasi secara maksimal sejak tahun 2019, hotel ini memiliki dua pintu akses masuk di Jalan Malabar, Bogor, Jawa Barat atau melalui Jalan Pakuan tepat di depan Universitas Pakuan Jurusan Teknik. Lokasi hotel yang strategis berada tepat di pusat Kota Bogor dengan ketinggian lebih dari 375 MDPL menjadikan hotel bintang empat ini sebagai hotel dengan akses terdekat, dari seluruh fasilitas kota dan memiliki rooftop café tertinggi di Kota Bogor. Bigland Hotel Bogor memiliki pemandangan Kota Bogor yang dikelilingi dengan tiga

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

HOTEL

gunung yang memukau yaitu Gunung Pangrango, Gunung Salak dan Gunung Geulis, menjadikan Bigland Hotel Bogor hotel premium pusat kota yang menawarkan kesejukan dan keindahan dari Kota Bogor. Hotel bintang 4 ini memiliki 258 kamar dengan tujuh tipe kamar serta menawarkan berbagai fasilitas yaitu berbagai ruang meeting, rooftop café, Ballroom, Grand Ballroom, mini garden yang mendukung kegiatan MICE dan menjadi pilihan terbaik akomodasi di Kota Bogor. Pilhan menu dari Sofa Restaurant yang dapat dinik-

mati sepanjang hari yang terletak di lantai PL bersama dengan kolam renang dan room service 24-jam menjadikan santapan istimewa, baik untuk sarapan, makan siang maupun malam hari. Seluruh hidangan disajikan dengan sempurna oleh tim kuliner serta Chef hotel kami. Selain Sofa Restaurant, hotel bintang 4 ini memiliki rooftop dengan nuansa modern dan instagramable dengan ketinggian 375 MDPL menjadikan Koersi Sky Café sebagai rooftop café tertinggi di Kota Bogor. Rooftop café ini menawarkan berbagai pilihan menu menarik dengan harga terbaik.(*)

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

Menyambut perayaan tahun baru Imlek yang bertepatan dengan long weekend, Bree Coffee and Kitchen bisa menjadi referensi untuk Anda bersama keluarga untuk berkumpul setelah beribadah. Banyak sekali keseruan yang akan dihadirkan di tempat wisata kuliner satu ini, menjelang momen hari raya Imlek. Bree Coffee and Kitchen akan memberikan Breebagi angpao, untuk para pengunjung di hari raya Imlek dengan melakukan transaksi minimal belanja Rp 500.000. Tak hanya masyarakat yang merayakan Imlek, siapa saja boleh merasakan sensasi tradisi berbagi angpao ini di Bree Coffee and Kitchen yang beralamat di Jalan Raya Cihideung, No.36, Tanjung Sari, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor. Angpau dalam bahasa Tiong-

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

WISATA

hoa artinya amplop atau bingkisan hadiah yang identik dengan warna merah. Arti warna tersebut melambangkan keberuntungan, kebaikan dan kesejahteraan. Tentunya tradisi berbagi angpao ini merupakan tradisi yang memiliki makna mendalam khususnya bagi masyarakat Tionghoa. Momen spesial ini sendiri dihadirkan oleh Bree Coffee and Kitchen mulai tanggal 20 sampai 31 Januari 2023. Selain itu, Bree Coffee and Kitchen juga memiliki area tempat yang luas dan cozy banget. Kemudian, banyak sekali spotspot foto instagramable yang dihadirkan tempat nongkrong satu ini untuk mengabadikan momen bersama keluarga atau orang tercinta. Menu makanan dan minuman di sini juga sangat recommended dengan porsi pas dan

harganya yang terjangkau. Pelayananan dari para staff dan karyawannya juga sangat cekatan untuk melayani para pengunjung yang datang. Jadi tunggu apalagi? Yuk datang ke Bree Coffee and Kitchen sekarang dan rasakan sensasi Breebagi Angpao, hanya di Bree Coffee and Kitchen. Apabila Anda ingin tahu informasi lebih lanjut, bisa langsung cek Instagramnya @bree_cijeruk. Bree Coffee and Kitchen juga menyediakan paket untuk Anda yang ingin reservasi acara gathering, birthday, meeting, prewedding dan lain sebagainya lho. Silahkan untuk mengubungi nomer 0812-8047-3591 (Bagus) atau 0812-3450-0255 (Halim). Happy weekend dan selamat hari raya Imlek bagi yang merayakan! (Mutia Dheza Cantika)

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

Kasus campak kembali meningkat di Indonesia. Di sejumlah provinsi bahkan ditemukan banyak kasus yang menyerang anak-anak itu. Ketua UKK Infeksi dan Penyakit Tropis Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Dr dr Anggraini Alam, SpA (K) mengatakan masyarakat dinilai sudah tidak terlalu khawatir bahkan menganggap infeksi campak sudah hilang. Faktanya, sejak 2015 cakupan vaksinasi terus menurun hingga 2021 menyusut drastis, salah satunya efek pandemi Covid-19. “Semakin banyak yang tidak divaksinasi, semakin rentan risiko terinfeksi. Kekebalan pada infeksi juga bisa ‘lupa’ karena tidak melanjutkan vaksinasi, atau dinamakan immunological amnesia,” kata dr Anggraini dalam konferensi pers dikutip dari Detik.com, Kamis

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

KESEHATAN

19 Januari 2023. Lalu apa itu penyakit campak? Mengutip Hello Sehat dari Mayo Clinic, campak merupakan infeksi pada bayi dan anak-anak yang disebabkan oleh virus paramyxovirus. Biasanya ditularkan lewat kontak langsung dan melalui udara. Campak atau tampek menginfeksi saluran pernapasan lalu menyebar ke seluruh tubuh. Campak paling sering terjadi pada anak-anak. Namun, penyakit ini juga bisa terjadi pada orang dewasa jika belum pernah mengalaminya semasa anak-anak. Orang dewasa dapat mengurangi kemungkinan terkena penyakit ini dengan mengurangi faktor risiko yang ada. Gejala campak seringnya muncul sekitar satu hingga dua minggu setelah seseorang terinfeksi virus.

Gejala campak yang paling awal muncul yakni demam tinggi hingga 40 Celsius, mata merah dan berair, pilek, bersin-bersin, batuk kering, sensitif terhadap cahaya, mudah lelah, dan nafsu makan yang menurun. Dua atau tiga hari setelah gejala awal campak muncul, menyusul gejala selanjutnya, yaitu muncul bintik-bintik putih keabuan di mulut dan tenggorokan. Setelah itu, muncul ruam berwarna merah kecokelatan yang diawali dari sekitar telinga, kepala, leher, dan menyebar ke seluruh tubuh. Ruam kulit ini muncul 7-14 hari setelah paparan dan dapat bertahan selama 4-10 hari. Sementara demam tinggi akibat penyakit ini biasanya akan mulai turun pada hari ketiga setelah ruam muncul.***

Bogordaily.net

bogordaily_net

Edisi 35, Senin 23 JANUARI 2023

MNCTV kembali menayangkan kontes dangdut. Kontes Primadona Pantura telah tayang perdana pada Rabu, 18 Januari 2023 kemarin. Nah para kontestan pun siap memberikan penampilan terbaiknya. Kompetisi Primadona Pantura merupakan ajang pencarian bakat dangdut pantura dengan genre dangdut koplo, dan pop dangdut. Peserta yang dicari pun harus memiliki ciri khas tersendiri untuk memikat hati para juri bintang dan penonton. Primadona Pantura tayang perdana di MNCTV pada 18 Januari 2023 setiap Rabu dan Kamis pukul 20.30 WIB. Juri Primadona Pantura kali ini bertabur bintang, yakni Erie Suzan, Iis Dahlia, Inul Daratista,

bogordaily.net

bogordailynews

bogordaily.net

bogordaily.tv

SELEB

dan Fitri Carlina. Dengan host yang tak kalah menarik dan memikat hati penonton yaitu Rangga Moela. Seleksi panggung akan dimulai dengan kontestan yang memiliki ciri khas goyangan di hadapan para juri yang sebelumnya telah terseleksi dari awal. Kesempatan untuk terus berkarya di MNCTV musiknya rumah dangdut akan terus terbuka lebar bagi siapa saja yang dinilai layak oleh juri. Selain menyanyi di hadapan para juri, akan ada panggung sawer bagi kontestan yang terheboh dan bisa lolos ke babak selanjutnya. Penasaran dengan keseruan di panggung Primadona Pantura? Saksikan Panggung Seleksi Primadona Pantu-

ra, pada 18 Januari 2023 setiap Rabu dan Kamis pukul 20.30 WIB hanya di MNCTV. Saksikan terus program-program MNCTV dengan kualitas gambar bersih dan suara jernih di kanal digital MNCTV, Jakarta 28 UHF, Bandung 41 UHF, Surabaya 41 UHF, Yogyakarta 41 UHF, Surakarta 41 UHF, Semarang 45 UHF. Pindai ulang sesuai dengan kanal masing-masing kotamu, serta gunakan Set Top Box yang terverifikasi. Follow akun TikTok dan Instagram @officialmnctv untuk mendapatkan update terbaru dan konten – konten yang menarik seputar program-program MNCTV. Seluruh program-program MNCTV bisa disaksikan di aplikasi RCTI+ atau di www.rctiplus.com***

Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 MYDOKUMENT.COM - All rights reserved.