pdf_20230111_213856_0000 Flipbook PDF

pdf_20230111_213856_0000

117 downloads 117 Views 2MB Size

Recommend Stories


Porque. PDF Created with deskpdf PDF Writer - Trial ::
Porque tu hogar empieza desde adentro. www.avilainteriores.com PDF Created with deskPDF PDF Writer - Trial :: http://www.docudesk.com Avila Interi

EMPRESAS HEADHUNTERS CHILE PDF
Get Instant Access to eBook Empresas Headhunters Chile PDF at Our Huge Library EMPRESAS HEADHUNTERS CHILE PDF ==> Download: EMPRESAS HEADHUNTERS CHIL

Story Transcript

Identitas Manusia Indonesia dari Perspektif Keberagaman Nilai-Nilai Luhur

Kelompok 1: Deri Utami Alfitri Ebriyen Zeni Nabila Iffah Azzahra Tri Ulfa Pebriani Vaizatu Uzfa

Dosen Pengampu : Dr. Ahmad Fauzi, M. Si

1. Apa yang saya ketahui tentang identitas manusia Indonesia dalam keberagaman nilai-nilai luhur yang ada?

Kemanusian Indonesia mencakup nilai, jiwa, hasrat, martabat, sosialitas, relasionalitas, genuitas, dialogalitas, dan berbagai tradisi manusia-manusia Indonesia dari waktu ke waktu, dari generasi ke generasi. Tiga hal hakiki yang ditegaskan sebagai nilai kemanusiaan khas Indonesia, yakni nilai kebhinekatunggalikaan, nilai-nilai pancasila dan nilai religius.



Identitas Manusia Indonesia di Kabupaten Sijunjung Aspek Kebhinekatunggalikaan Keragaman Indonesia merupakan anugerah alamiah (tanpa dirancang) yang sudah ada sejak sebelum terbentuknya negara Indonesia, serta merupakan salah satu bentuk kekayaan alam Indonesia. Dengan kata lain, keragaman merupakan nilai kemanusiaan Indonesia yang menjadi identitas bangsa dan budaya Indonesia

Kebhinekatunggalikaan dalam masyarakat di Kabupaten Sijunjung dapat berupa beragam aktivitas masyarakat, kepercayaan/agama yang dianut, asal asli masyarakat tersebut. Seperti gotong royong membangun mesjid, membersihkan lingkungan RT/RW, gotong royong membantu masyarakat yang terkena musibah dan ikut serta dalam kegiatan-kegiatan besar desa/kota/kabupaten.

Aspek Nilai-Nilai Pancasila Pancasila sendiri merupakan nilai-nilai luhur yang digali dari budaya bangsa di nusantara dan memiliki nilai dasar kehidupan manusia yang diakui secara universal dan berlaku sepanjang zaman. Aspek nilai-nilai pancasila di Kabupaten Sijunjung salah satunya yaitu: a. Aspek ketuhanan dapat dilihat pada budaya tahlilan b. Aspek kemanusiaan yang adil dan beradab, dapat dilihat pada sikap saling tolong menolong antar tetangga.

c. Aspek persatuan Indonesia contohnya yaitu gotong royong d. Aspek kerakyatan dalam permusyawaratan, dapat dilihat pada kegiatan musyawarah pemilihan ketua jorong. e. Aspek keadilan sosial, dapat dilihat pada kegiatan pelayanan kesehatan serta pelayanan administrasi masyarakat, yakni setiap warga desa menerima pelayanan yang sama atau tidak terdapat perbedaan.

Aspek Religiusitas Religiusitas dan agama merupakan bentuk perwujudan dari sisi jasmaniah dan rohaniah dari suatu insan. Ketika agama tidak disadari oleh kualitas batin atau religiositas, ia kehilangan daya dan akan menjadi sekedar kegiatan sosial politik tanpa visi kemanusiaan yang utuh. Salah satu warisan budaya Indonesia yang berkaitan dengan aspek religiusitas adalah kegiatan ziarah.

Berziarah merupakan kegiatan yang didorong gerakan batin dan pilihan dari dalam hati. Ziarah merupakan gerakan spiritual kosmic yang bertolak dari kesadaran diri untuk membarui hidup, meninggalkan hal-hal negatif di masa lalu, menimba semangat baru untuk membangun hidup lebih baik di masa depan. Indonesia merupakan negara yang memiliki keberagaman agama. Pada masyarakat Sijunjung juga terdapat perbedaan kepercayaan atau agama yang dianut namun tetap terjaga keharmonisan dan kebersamaan dalam masyarakat.

2. Mengapa kekuatan nilai-nilai luhur identitas manusia Indonesia menjadi bagian penting dalam konteks pendidikan Nasional?

Nilai-nilai Luhur Indonesia Meliputi multi budaya bahasa, agama, keyakinan, etnis, suku, dan kearifan lokal, pendidikan mempunyai peran penting dalam melestarikan keragaman, menjaga kesatuan, memelihara keharmonisan dan mengembangkan kualitas ke indonesiaan.

Pendidikan Nasional Indonesia Pendidikan dalam bingkai keindonesiaan merupakan penegasan kesederajatan martabat manusia Indonesia untuk mengikis dominasi mayoritas pada minoritas dan berbagai bentuk gerakan yang memecah persatuan bangsa.

Pentingnya Nilai-nilai Luhur dalam Pendidikan Nasional Indonesia 1. Membentuk karakter pendidikan itu sendiri. 2. Menguatkan nilai-nilai kearifan lokal budaya. 3. Menjadikan pembelajaran yang bermakna dan efektif karena sesuai dengan nilai-nilai luhur dan identitas manusia Indonesia. 4 .Menanamkan nilai-nilai kesatuan dan persatuan akan keberagaman bangsa Indonesia

3. Bagaimana rumusan tentang identitas manusia Indonesia menjadi sebuah landasan kuat implementasi pendidikan di Indonesia

Pendidikan mempunyai peran penting dalam melestarikan keragaman, menjaga kesatuan, memelihara keharmonisan dan mengembangkan kualitas keindonesiaan. Contoh pengimplementasian identitas manusia Indonesia dalam pendidikan adalah sebagai berikut:

Religiusitas 1. Berdoa sebelum dan sesudah pembelajaran. 2. Membaca Asmaul Husna. 3. Program penguatan pendidikan karakter (PPK) 4. Perayaan hari besar keagamaan yang dapat diikuti oleh seluruh warga sekolah. 5. Melaksanakan kegiatan keagamaan bersama di sekolah.

Nasionalisme 1. Pembiasaan menyanyikan lagu Indonesia raya. 2. Upacara bendera. 3. Kebijakan mengenakan pakaian daerah pada hari tertentu. 4. Program kantin sekolah sehat yang menyajikan dan menjual makanan termasuk makanan khas daerah. 5. Pemasangan slogan-slogan poster, sebagai wujud penumbuhan rasa cinta Indonesia di lingkungan sekolah yang terpampang dengan baik dan menarik.

Gotong Royong 1. Pembelajaran secara kelompok. 2. Menyelesaikan permasalahan dengan musyawarah. 3. Kegiatan kerja bakti. 4. Tolong menolong sesama teman.

Gotong Royong 1. Menanamkan kedisiplinan 2. Menanamkan jiwa jujur

TERIMA KASIH

Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 MYDOKUMENT.COM - All rights reserved.