BOOKLET GD #2R Flipbook PDF

Grand Design yanh dipersembahkan oleh Muhammad Rifqi Abdillah dan Rizal Purnama Adi sebagai Calon Ketua dan Calon Wakil

55 downloads 119 Views 11MB Size

Recommend Stories


Spanish Summer Booklet
Spanish Summer Booklet Over the summer, it is important that you keep up your level of Spanish. Language abilities atrophy when not used. The last thi

PUENTE ADHESIVO. gd Informe
gd Informe Dr. Moisés Fleitman UNITEC-México. Hertzelia, Israel. PUENTE ADHESIVO INTRODUCCIÓN La Odontología Restauradora en las últimas décadas ha

INSTRUCTION AND RECIPE BOOKLET
INSTRUCTION AND RECIPE BOOKLET Gelateria™ Frozen Yogurt, Ice Cream, Gelato & Sorbet Maker ICE-60W Series For your safety and continued enjoyment of

Story Transcript

2 RUANG KREASI RUANG KREASI


2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal #RuangKreasi hadir sebagai sebuah gerakan bersama untuk membawa perubahan dengan semangat berinovasi dan berkolaborasi yang mengajak seluruh mahasiswa UNJ membuat beragam kreasi untuk UNJ dan Indonesia. Dari kami yang mengajakmu berkreasi untuk wujudkan mimpi!


2ruangkreasi Muhammad Rifqi Abdillah Pendidikan Teknik Mesin Fakultas Teknik - 2019 Jakarta, 21 April 2001 Leadership Public Speaking Graphic Design Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi - 2019 Lanta Barat, 11 Oktober 2000 Public Speaking Teamwork Computer Skills #2getherwithRifqiRizal Rizal Purnama Adi


Stategi Realisasi Program Kerja Isu Strategis 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal


1. Sustainable Development Goals (SDGs) KTT G20 Indonesia 2022 yang terselenggara di Bali menghasilkan 5 poin utama komunike yang dimana salah satunya merumuskan percepatan pencapaian SDGs. SDGs merupakan tujuan pembangunan berkelanjutan secara global yang harus direalisasikan oleh negara-negara anggota PBB sebelum 2030. Selain itu, SDGs memiliki 17 tujuan yang dimana pada tujuan ke-4 berkenaan dengan pendidikan berkualitas. Dalam hal ini, BEM UNJ sebagai bagian dari masyarakat dunia khususnya Indonesia juga harus mendukung percepatan tercapainya pembangunan yang berkelanjutan (SDGs) pada tujuan ke-4 sesuai dengan hasil kesepakatan para pemimpin negara di KTT G20 Indonesia 2022 pada poin 44-45 : KTT G20 berkomitmen untuk memperluas akses pendidikan dan meningkatkan kualitasnya sebagai salah satu alat penting untuk pemulihan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan serta mendukung kolaborasi riset dan inovasi secara internasional. 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal


2. VisiIndonesia Emas 2045 Visi Indonesia 2045 disusun untuk memberikan gambaran mengenai wujud Indonesia pada tahun 2045 serta memberikan peta jalan yang mampu dan perlu dicapai pada tahun 2045. Dalam publikasi berjudul Analisis Profil Penduduk Indonesia oleh Badan Pusat Statistik menunjukkan arah yang baik dalam meningkatnya penduduk usia produktif, hal ini harus dimanfaatkan semaksimal mungkin agar Indonesia mendulang keuntungan dari penambahan penduduk usia produktif ini. Bonus Demografi di Indonesia sendiri diperkirakan akan berlangsung hingga 2035. Dalam Visi Indonesia 2045, poin pertama yang menjadi target capaian adalah Sumber Daya Manusia Indonesia yang kecerdasannya mengungguli bangsa-bangsa lain di dunia. Selain itu, Visi Indonesia 2045 ini memiliki terdiri atas 4 pilar, dimana pada pilar pertama berfokus pada pembangunan manusia serta penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi. Maka dari itu BEM UNJ memiliki keharusan untuk menciptakan mahasiswa UNJ yang memiliki sumber daya manusia unggul guna menyambut bonus demografi serta berkontribusi aktif dalam mewujudkan visi Indonesia Tahun 2045. A N A L I S I S K O N S E P T U A L 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal


3. Rencana Pembangunan Daerah Provinsi DKIJakarta 2023-2026 Rencana Pembangunan Daerah (RPD) merupakan dokumen perencanaan pembangunan bagi daerah dengan masa jabatan kepala daerah yang berakhir pada tahun 2022 atau 2023. Adapun 4 (empat) tujuan seperti yang tercantum dalam prioritas daerah dari RPD Provinsi DKI Jakarta 2023-2026 yaitu mencakup, regenerasi kota yang berketahanan dan berkelanjutan; perekonomian inklusif yang berdaya saing, penghidupan layak, dan pemerataan kesejahteraan; pembangunan manusia madani yang berkesetaraan; dan pelayanan masyarakat berkualitas dan manajemen pemerintahan berintegritas. Maka dari itu, BEM UNJ tidak hanya sebagai pengontrol kebijakan, namun juga berkomitmen untuk mengambil peran langsung dalam perbaikan terhadap permasalahan-permasalahan yang menjadi prioritas dari RPD Provinsi DKI Jakarta 2023-2026. 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal A N A L I S I S K O N S E P T U A L


4. Visi Universitas Negeri Jakarta 2045 Visi UNJ 2045 yaitu, Menjadi Universitas Bereputasi di Kawasan Asia. Dalam mewujudkan visi tersebut ada berbagai permasalahan serta potensi UNJ yang didapatkan dari Analisis SWOT pada RPJP UNJ 2020-2045 yang tertuang sebagai berikut : Status Sebagai PTN BLU LPTK yang memiliki reputasi tinggi sebagai Pencetak Tenaga Pendidik Pertumbuhan Lembaga Mitra Organisasi dan Tata Kelola Kelembagaan Tata Kelola Barang Milik Negara Akreditasi Program Studi Nisbah Dosen dengan Mahasiswa Prestasi Mahasiswa Sarana Sekolah Laboratorium Mata kuliah Baru untuk RI 4.0 Akreditasi Institusi Peringkat dan Klaster UNJ Kompetensi dan Kualifikasi Dosen Kelengkapan Produk Hukum UNJ Pendukung Tata Pamong Kompetensi dan Kualifikasi Tenaga Kependidikan Sarana Teknologi Informasi dan Komunikasi Optimalisasi Penggunaan Sarana Prasarana Sumber Alternatif Pembiayaan Publikasi Ilmiah Internasional Optimalisasi Fungsi Organ Kelembagaan Program/Produk Unggulan Setiap Unit Kerja 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Strength Weakness A N A L I S I S K O N S E P T U A L


2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Pendidikan Profesi Guru Lembaga Penyandang Dana Pendidikan Otonomi Daerah Aksesibilitas Informasi Inovasi Pendidikan Hak Kekayaan Intelektual Kerja sama dengan Dunia Industri dan Dunia Usaha Munculnya Lapangan Pekerjaan Baru Penggabungan Kemenristekdikti ke dalam Kemendikbud Produktifitas Dosen Atmosfer Akademik Kualitas Manajerial PendidikanTinggi Kecepatan Perubahan Pasar dan Permintaan Kualitas Lulusan Globalisasi Pendidikan Tinggi Peningkatan Jumlah PTN Baru Perubahan Kebijakan Pendidikan dan Pemerintahan Opportunity Threat Dengan adanya analisis SWOT RPJP UNJ Tahun 2020-2045 ini akan menjadi acuan bagi BEM UNJ dalam menyusun konsep yang akan dibawakan dengan memperhatikan Strength, Weakness, Opportunity dan Threat. A N A L I S I S K O N S E P T U A L


Analisis kondisi faktual dilakukan untuk mengetahui kondisi terkini BEM UNJ berdasarkan data yang riil. Sumber data analisis yang kami lakukan adalah Akreditasi BAN PT; Angket tengah Periode Opmawa UNJ; SIR 2022 pada Subjek Pendidikan. Pada tahun 2021, UNJ telah melakukan Reakreditasi Perguruan Tinggi dari BAN-PT, yang menyebutkan bahwa UNJ mendapatkan peringkat unggul yang berdasarkan Surat Keputusan BAN-PT No. 45/SK/BAN-PT/Akred/PT/II/2021, dinyatakan bahwa Universitas Negeri Jakarta memenuhi syarat peringkat Akreditasi Unggul dengan skor nilai 366. Selain itu, dari pemeringkatan perguruan tinggi versi Scimago Institutions Rankings (SIR), UNJ menempati peringkat ke-6 terbaik di Indonesia dalam subjek pendidikan. Hal tersebut merupakan sebuah pencapaian untuk UNJ dan tentunya perlu konsistensi dalam mempertahankan hal tersebut. 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal


Namun, untuk mencapai visi UNJ yang tertuang dalam statuta UNJ untuk “Menjadi Universitas Bereputasi di Kawasan Asia”, rasa-rasanya hal tersebut masih cukup jauh untuk dicapai, mengingat untuk menjadi Universitas yang bereputasi dikawasan Asia diperlukan capaian yang baik disegala aspek seperti pada kualitas pendidikan, ketercapaian pendidikan yang inklusif, sarana dan prasarana yang belum memadai. Hal ini dibuktikan dengan hasil pemeringkatan perguruan tinggi versi Scimago Institutions Rankings (SIR) dalam subjek umum, UNJ hanya menempati peringkat 34 di Indonesia. Hal ini berarti UNJ memerlukan perbaikan dan penguatan dari aspek yang telah disebutkan sebelumnya untuk dapat mendayagunakan sumber daya perguruan tinggi demi terwujudnya pendidikan yang berkualitas sesuai dengan tujuan dari SDGs, selain itu resolusi pada aspek tersebut akan menjadikan sebuah kontribusi untuk UNJ dalam mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045. 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal A N A L I S I S F A K T U A L


Berkaca dari hasil angket tengah periode OPMAWA UNJ 2022 pada bagian BEM UNJ didapatkan data bahwasannya tingkat keberhasilan kinerja BEM UNJ hanya mencapai angka 79.45%, yang dipengaruhi dari ketercapaian Visi dan Misi BEM UNJ 2022. Selain itu didapatkan masalah lain seperti, masih banyak Mahasiswa yang tidak mengetahui program kerja BEM UNJ dikarenakan kurang luasnya penyebaran informasi, sehingga perlu membuat pola penyebaran informasi yang efektif agar semua program bisa dirasakan mahasiswa dan memungkinkan untuk menghadirkan ruang-ruang kolaborasi antara BEM UNJ dengan OPMAWA/ORMAWA serta mahasiswa di UNJ. Penyebaran informasi yang baik serta melakukan kolaborasi dengan OPMAWA/ORMAWA akan berdampak baik terhadap peningkatan prestasi mahasiswa demi terlaksananya RPJP UNJ 2020-2045 dalam mewujudkan Visi UNJ Menjadi Universitas Bereputasi di Kawasan Asia. 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal A N A L I S I S F A K T U A L


INPUT ANALISIS OUTPUT NILAI ANALISIS KONSEPTUAL Literatur Kesepakatan G20 untuk Perkembangan yang Berkelanjutan atau Education for Sustainable Development (ESD) dan komitmen terhadap SDG’s poin ke-4 untuk memastikan kualitas pendidikan dan pelatihan yang inklusif dan setara BEM UNJ berkomitmen atas terciptanya kualitas pendidikan dan pelatihan yang inklusif, berteknologi, mudah diakses, dan efektif dalam mendukung pembangunan berkelanjutan kearah yang lebih baik Adaptif dan Responsif Literatur Visi Indonesia 2045 dalam fokusannya terhadap pembangunan manusia serta penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi BEM UNJ siap mewadahi pengembangan kualitas mahasiswa untuk siap bersaing dan mendukung visi Indonesia emas tahun 2045 Inovatif dan Adaptif Literatur Isu-isu strategis yang menjadi fokus pembangunan dalam RPD DKI Jakarta 2023-2026 Pengawalan terhadap kebijakan serta peranan BEM UNJ dalam menjadi mitra kritis pemerintah daerah Responsif Literatur RPJP UNJ yang memiliki tujuan dalam mewujudkan masyarakat yang cerdas, maju dan berkeadaban melalui pengembangan, penerapan dan penyebarluasan ilmu pengetahuan dan teknologi BEM UNJ melakukan pengawalan terhadap RPJP UNJ yaitu dengan, mengoptimalkan strength, memanfaatkan opportunity, memperbaiki weakness dan mengantisipasi threat Edukatif dan Kreatif 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal


INPUT ANALISIS OUTPUT NILAI ANALISIS KONDISI FAKTUAL Riset Kualitatif Akreditasi BAN-PT menyebutkan bahwa Universitas Negeri Jakarta memenuhi syarat peringkat Akreditasi Unggul. Selain itu, UNJ menempati versi Scimago Institutions Rankings (SIR) dalam subjek umum, UNJ hanya menempati peringkat 34 di Indonesia BEM UNJ menjadi kontributor dalam peningkatan kualitas UNJ pada bidang prestasi dan kemahasiswaan Sinergis Riset Kualitatif Penyebaran informasi yang minim dan tidak signifikan serta permasalahan dalam berkolaborasi dengan OPMAWA/ORMAWA lain. Optimalisasi media BEM UNJ dan membentuk rasa kepedulian Inovatif 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal


Nilai KREASI (Kreatif, Responsif, Edukatif, Adaptif, Sinergis, Inovatif) 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Daya cipta adalah proses mental yang melibatkan pemunculan gagasan atau anggitan baru, atau hubungan baru antara gagasan dan anggitan yang sudah ada. Dari sudut pandang keilmuan, hasil dari pemikiran berdaya cipta biasanya dianggap memiliki keaslian dan kepantasan. Kreatif merupakan kemampuan mengembangkan ide-ide baru yang unik dan tidak biasa serta dapat bermanfaat dalam situasi kerja. Setiap organisasi yang ingin bertahan dan berkembang harus mampu menghadapi tren dan perubahan (Frinces, 2004). Begitupun pada BEM UNJ yang seharusnya memiliki anggota-anggota yang kreatif dalam mengembangkan visi dan misi dari organisasi tersebut. • Kreatif


2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Responsif memiliki makna bahwa organisasi tanggap secara bijaksana dalam melihat akan tanda perubahan dan tidak terlambat dalam mengantisipasi, namun tidak berarti reaktif yang cenderung emosional. Cepat dan tanggap dalam suatu hal utamanya isu dan permasalahan yang ada menjadi mimpi bagi kami untuk BEM UNJ kedepannya. Rasa kepedulian dan memberikan perhatian terhadap seluruh fakultas dan prodi juga menjadi harapan kami agar dapat terciptanya persatuan seperti yang diharapkan. • Responsif • Edukatif Arti kata edukatif dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah bersifat mendidik. Dalam hal ini ketika dihubungkan dengan sebuah organisasi, artinya adalah bahwa organisasi tersebut mampu memberikan pendidikan yang baik kepada masyarakat. Maka dari itu, BEM UNJ sudah seharusnya akan berkontribusi dalam menyebarkan pendidikan di Indonesia.


2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Organisasi adaptif adalah Organisasi yang mampu menyesuaikan diri dengan perubahan zaman yang terjadi atau dengan kata lain Organisasi adaptif adalah organisasi yang memiliki tingkat kepekaan yang cukup tinggi terhadap lingkungan sekitar. Organisasi ini bersifat terbuka karena Organisasi ini menerima perubahan zaman dan tergantung pada masukan yang diberikan oleh Lingkungan kepada Organisasi. Maka dari itu, diharapkan BEM UNJ dapat terus melakukan penyesuaian terhadap peraturan, kebijakan, maupun program kerja bersamaan dengan perkembangan zaman. • Adaptif • Sinergis Sinergi dalam KBBI memiliki arti kegiatan atau operasi gabungan. Sinergi adalah suatu bentuk dari sebuah proses atau interaksi yang menghasilkan suatu keseimbangan yang harmonis sehingga bisa menghasilkan sesuatu yang optimum. Untuk itu, BEM UNJ akan berperan penting dalam bersinergi akktif kepada seluruh elemen masyarakat UNJ.


2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Pengertian inovatif menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah mengenalkan sesuatu yang bersifat baru. Maksudnya adalah dalam berorganisasi haruslah dapat menciptakan hal-hal baru yang berdasar pada keresahan atau permasalahan yang dialami. Oleh karenanya, BEM UNJ akan memberikan inovasi baru baik dalam kebijakan, program kerja, maupun peraturan yang akan diberlakukan. •Inovatif


VISI 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal MISI Dengan mengoptimalkan peran departemen diklit sebagai katalisator antara prestasi dan mahasiswa Melakukan audiensi dengan pihak birokrat terkait permasalahan minat dan bakat secara berkala Mewujudkan peran BEM UNJ sebagai katalisator karya dan prestasi yang berlandaskan minat bakat BEM UNJ sebagai ruang berkreasi dan berkolaborasi untuk UNJ dan Indonesia Mengoptimalkan platfotm advokasi yang sudah ada agar dapat dengan mudah terhubung dengan mahasiswa Membangun branding yang baik terhadap pelayanan advokasi BEM UNJ Melakukan kerja sama dengan lembaga-lembaga bantuan kampus seperti, Satgas, Konseling, UPT dan sebagainya Mengintegrasikan pelayanan advokasi sebagai upaya peningkatan kesejahteraan mahasiswa UNJ 1 2


2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Memastikan pergerakan intelektual dapat berjalan secara kontinu dan berkala Merancang renstra pergerakan satu periode kedepan Memastikan adanya diskusi publik sebagai bentuk pencerdasan terhadap isu yang sedang berkembang Membangun gerakan yang selaras dengan opmawa fakultas maupun tim aksi kampus Membangun ekskalasi pergerakan intelektual yang kuat dan strategis Menghimpun seluruh informasi yang bisa diperoleh oleh BEM UNJ Menyebarluaskan informasi paling update dan terpercaya kepada Civitas Academica UNJ Membuat konten branding yang menarik dengan memaksimalkan platform yang dimiliki Mengoptimalkan media BEM UNJ dalam upaya branding dan penyebaran informasi Membangun koordinasi aktif dengan OPMAWA dan ORMAWA di UNJ secara kontinu Menyelenggarakan diskusi bersama yang melibatkan Civitas Academica UNJ Menghadirkan ruang kolaborasi antara BEM UNJ dengan Civitas Academica UNJ 3 4 5


Ketua Umum Wakil Ketua Umum Sekretaris Bendahara Biro Kestari Biro Bisnis Kreatif Dept. ADKESMA Dept. DAGRI Dept. SOSPOL Dept. KOMINFO Dept. Pendidikan & Penelitian Divisi Internal Divisi Internal Divisi Internal Divisi Internal Divisi Internal Divisi Advo Centre Divisi Kaderisasi Divisi Sosial Masyarakat Divisi Humas dan Media Divisi Kajian Pendidikan Divisi Nadi Divisi Lingkungan dan Kebijakan Kampus Divisi Isu Kebijakan Nasional Divisi Media Kreatif Divisi Akademik dan Prestasi Divisi Eksternal Divisi Isu Kebijakan Daerah Divisi Jurnalistik Divisi Riset dan Pengembangan


1) Kolaborasi Prestasi 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Melakukan survei minat dan bakat melalui OPMAWA/ORMAWA UNJ Dilakukan pemetaan terhadap hasil survey Penyesuaian timeline-timeline lomba atau ajang prestasi Melakukan kolaborasi kegiatan dengan stakeholder terkait Memberikan penguatan kepada mahasiswa untuk aktif berprestasi Jumlah prestasi mahasiswa UNJ yang akan meningkat Langkah konkrit : Program yang mengajak mahasiswa untuk berpretasi di dalam dan di luar kampus


2) Perfect Platform 3) Ragam Cerita 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Membuat rancangan kegiatan berupa pengembangan skill pada platform kekinian Menjaring kebutuhan skill mahasiswa setiap fakultas Merumuskan kegiatan pengembangan skill yang diantaranya UI/UX, videography, animation, konten feed instagram, maupun digital marketing Inovasi pada setiap media sosial opmawa di UNJ Langkah konkrit : Program taktis dalam optimalisasi peran media di BEM UNJ Program yang berfokus untuk mengolah cerita, pengaduan, dan laporan yang diterima untuk dapat dihasilkan solusi atau arahan Berfokus pada platform yang dimiliki departemen advokasi baik Instagram, Whatsapp, maupun website Platform tersebut akan saling terintegrasi juga mengedepankan nilai responsif BEM UNJ akan bekerja sama dengan pihak OPMAWA Daerah, birokrat, juga pihak berwajib lainnya di dalam sektor kampus Input yang diterima akan diproses pada jam operasional tertentu Kemudian akan dibawa kepada pihak yang berkaitan Outputnya adalah mahasiswa terbantu dengan adanya program ini Langkah Konkrit :


Isu dalam Kampus PTN-BH Pemilihan Rektor UNJ Isu Regional Menuju Pilkada DKI 2024 Permasalahan Lingkungan Hidup Isu Nasional Tahun Politik menuju Pemilu 2024 PERPPU Cipta Kerja 2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Indikator dalam memilih isu : bersifat penting, mendasar, mendesak, berjangka panjang dan berdampak pada masyarakat banyak


2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Dalam menanggapi keberagaman bukan artinya kita harus berkelompok untuk saling beradu tujuan dan narasi. Keberagaman merupakan sebuah kunci untuk kita bisa saling menguatkan dan mengisi kekosongan. #RuangKreasi hadir berlandaskan kolaborasi untuk mereka yang siap berkreasi! Muhammad Rifqi Abdillah - Rizal Purnama Adi


2ruangkreasi #2getherwithRifqiRizal Bappeda DKI Jakarta. 2022. Dokumen Rencana Pembangunan Daerah Tahun 2023-2026. Jakarta. Kominfo. 2022. G20 Bali Leaders’ Declaration. Bali, Indonesia. p. 15. https://www.scimagoir.com/rankings.php?country=IDN https://perpustakaan.bappenas.go.id/e-library/file_upload/koleksi/migrasi-datapublikasi/file/Policy_Paper/Ringkasan%20Eksekutif%20Visi%20Indonesia%202045 _Final.pdf


Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 MYDOKUMENT.COM - All rights reserved.