JURNAL REFLEKSI DWIMINGGUAN MODUL 3.2 Flipbook PDF

JURNAL REFLEKSI DWIMINGGUAN MODUL 3.2 PERANAN PEMIMPIN DALAM PENGELOLAAN SUMBER DAYA

17 downloads 117 Views 5MB Size

Recommend Stories


32)
WEB SITE: clacsec.lima.icao.int E-mail: [email protected] TELEFONO: (51-1) 422-6905, 422-9367 FAX: (51-1) 422-8236 LATIN AMERICAN CIVIL AVIATION

Story Transcript

JURNAL REFLEKSI DWIMINGGUAN MODUL 3.2 PEMIMPIN DALAM PENGELOLAAN SUMBER DAYA


JURNAL REFLEKSI DWI MINGGUA MODEL 4C Jurnal refleksi saya kali ini menggunakan model 4C, yaitu connection, challenge, concept, change. Model ini dikembangkan oleh Ritchhart, Church, dan Morrison (2011).


CGP ANGKATAN 5 KAB. TANJUNG JABUNG TIMUR LILIK HANDAYANI FASILITATOR DONA YULIA SARI PENGAJAR PRAKTIK JEFRI ANTONI CGP ANGKATAN 5


CONNECTION Banyak hal atau peristiwa yang terjadi pada minggu ini saat mempelajarai Modul 3.2, sehingga banyak ilmu yang saya dapat dari modul 3.2 ini. Melalui alur MERDEKA, kami memahami materi secara mendalam. Yang paling menarik adalah saat di ruangkolaborasi, kami berdiskusi untuk memtakan aset yang ada di sekolah yang dipandu oleh fasilitator yang hebat. Dilanjutkan dengan alur elaborasi, dimana kami bertemu dengan instruktur yang sangat hebat, sehingga pemahaman kami dikuatkan terhadap modul 3.2 tersebut.


CONNECTION Pada alur koneksi antar materi, kami dapat mengaitkan materi Pengelolaan sumber daya ini dengan modul sebelumnya yang sudah kami pelajari. Kemudian di ahir modul ini, kami melakukan kegiatan aksi nyatauntuk memetakan dan mengoptimalkan aset yang ada di sekolah, bersama Kepala sekolah, rekan guru, murid serta wali murid. Modul 3.2 tentang Peran pemimpin dalam pengelolaan sumber daya, mengajarkan kami sebagai seorang guru penggerak untuk dapat merubah pola pikir kami menjadi pola pikir berbasis aset. Dimana kami diajarkan bagaimana mengelola aset yang kami miliki ( 7 aset utama ) agar dapat menunjang kualitas pembelajaran yang berpihak pada murid.


CONNECTION Ketujuh aset yang ada, mulai dari aset manusia, sosial, fisik, lingkungan/alam, agama dan budaya, politik serta aset Finansial diharapkan dapat menjadi kekuatan sekolah yang mendukung program – program sekolah untuk mewujudkan pendidikan yang berkualitas.


CHALLENGE Sebelum mempelajari modul 3.2 tentang peranan pemimpin dalam pengelolaan sumber daya ini, saya cenderung memiliki pola pikir berbasis kekurangan ( defisit ). Setelah saya belajar melewati alur MERDEKA, pola pikir/mindset saya berubah. Sebuah solusi bisa didapatkan dengan mengelola aset yang ada secara benar. Bersama fasilitator yang hebat di ruang kolaborasi, kami dimantapkan tentang pentingnya mengetahui aset apa saja yang ada disekolah dan bagaimana mengoptimalkan aset tersebut untuk mengembangkan sekolah. Selanjutnya, pada ruang elaborasi pemahaman bersama instruktur, kami semakin dapat penguatan untuk dapat mengelola sekolah dengan kekuatan modal yang kami miliki, baik itu modal internal maupun eksternal yang tidak kalah pentingnya untuk diberdayakan.


CONCEPT Konsep yang sangat penting/utama adalah melakukan pemetaan aset sekolah berdasarkan 7 modal aset, yang meliputi : 1.Modal manusia 2.Modal sosial 3.Modal politik 4.Modal fisik 5.Modal agama dan budaya 6.Modal lingkungan / alam 7. Modal finansial


CONCEPT Dari kegiatan pemetaan tersebut, kita dapat mengetahui dan memaksimalkan aset yang terdapat disekolah. Kita juga harus mengembangkan komunitas sekolah berbasis aset yang menekankan pada kemandirian dari komunitas untuk menyelesaikan tantangan yang dihadapi melalui kekuatan dan potensi yang ada dalam diri.


CHANGE Perubahan yang ingin saya lakukan adalah mengoptimalisasikan apa yang telah saya pelajari pada modul 3.2 Pemimpin dalam pengelolaan sumber daya. Sehingga dapat merubah pola pikir yang semula berbasis masalah/kekurangan menjadi berpikir berbasis aset. Serta mengajak komunitas praktisi dan rekan sejawat terutama di sekolah saya untuk menerapkan berpikir aset, karena pendekatan berbasis aset ini merupakan sebuah cara untuk menemukan dan menggali hal – hal yang positif. Dengan menggunakan kekuatan sebagai kekuatan berpikir. Sehingga secara bersama – sama dapat membangun sekolah dengan potensi yang ada. Fokus pada pembangunan sumber daya yang ada di sekolah dalam rangka mewujudkan pembelajaran yang berpihak pada murid untuk mencapa merdeka belajar.


TERIMAKASIH SALAM MERDEKA BELAJAR


Get in touch

Social

© Copyright 2013 - 2024 MYDOKUMENT.COM - All rights reserved.